Intelijen AS Akhirnya Akui Ada Benda Asing tapi Belum Pastikan Apakah Itu UFO

26 Juni 2021, 23:02 WIB
Benda yang bercahaya itu digambarkan sebagai UFO.* /Manchester Evening News /Dave Watkins

ZONA PRIANGAN - Pemerintah AS mengeluarkan lapaoran tentang UFO hasil analis pertahanan dan intelijen.

Laporan tersebut menyebut ada benda terbang misterius yang diamati oleh pilot militer Amerika.

Namun benda terbang misterius itu belum bisa disimpulkan apakah itu teknologi bumi yang canggih, atmosfer atau berasal dari luar bumi.

Baca Juga: Warga London Timur Pacaran Sama Alien, Abbie Bela: Dia Lebih Baik dari Pria di Bumi

Laporan sembilan halaman itu dirilis ke Kongres dan publik, mencakup 144 pengamatan.

Laporan benda misterius paling banyak dari personel Angkatan Laut AS.

Benda misterius itu secara resmi disebut pemerintah sebagai "fenomena udara tak dikenal," atau UAP, sejak tahun 2004.

Baca Juga: Warga Kota Sedgley Ketakutan, Dalam Seminggu Alien Melakukan Tiga Kali Penculikan

Tim yang menyusun laporan itu dibentuk oleh oleh Pentagon tahun lalu.

Tim berasal dari Kantor Direktur Intelijen Nasional bersama dengan satuan tugas yang dipimpin Angkatan Laut.

"UAP jelas menimbulkan masalah keselamatan penerbangan dan dapat menimbulkan tantangan bagi keamanan nasional AS," kata laporan itu yang dikutip Reuters.

Baca Juga: Gabungan Peneliti UFO Mulai Menemukan Titik Terang Asal Usul Alien, ICER: Mungkin dari Dalam Laut

Sebelumnya militer AS selalu menyanggah adanya penampakan benda asing (piring terbang) sejak 1940-an.

Laporan tersebut mencakup beberapa kasus UAP yang sebelumnya terungkap dalam rilis video Pentagon dari penerbang angkatan laut.

Penampakan benda asing menunjukkan pesawat misterius dari Pantai Timur dan Barat AS dengan kecepatan dan kemampuan manuver melebihi teknologi penerbangan saat ini.

Baca Juga: Sosok Diduga Alien Muncul di Dekat Bendungan Chadwa, India Timur

UAP tampaknya menunjukkan pola atau karakteristik penerbangan yang tidak biasa, kata laporan itu.

Analis belum mengesampingkan asal usul makhluk luar angkasa, kata pejabat senior AS kepada wartawan.

Ditanya tentang kemungkinan penjelasan Alien, salah satu pejabat mengatakan: "Itu bukan tujuan gugus tugas."

Baca Juga: Intelijen AS Miliki Foto UFO di Kawasan Calvine Skotlandia dan Ada Insiden Penculikan oleh Alien

"Mengevaluasi segala jenis pencarian kehidupan di luar bumi...itu bukan tugas kami," tegasnya.

Studi ini mendokumentasikan 11 UAP nyaris celaka yang dilaporkan oleh pilot.

Sebagian besar laporan juga menggambarkan objek yang mengganggu pelatihan atau latihan militer AS lainnya, katanya.***

Editor: Parama Ghaly

Sumber: REUTERS

Tags

Terkini

Terpopuler