Pilih OPPO Find N2 Flip atau Samsung Z Flip 4? Simak Spesifikasi Kamera, Baterai hingga Harganya

- 24 Februari 2023, 12:00 WIB
Samsung Galaxy Z Flip4 (kiri) & Oppo Find N2 Flip (kanan).
Samsung Galaxy Z Flip4 (kiri) & Oppo Find N2 Flip (kanan). /Tangkapan layar/GSMarena

ZONA PRIANGAN - HP layar lipat Oppo Find N2 Flip menjadi pesaing utama Samsung Galaxy Z Flip 4 yang diluncurkan pada akhir 2022 lalu. Keduanya sama-sama mengusung layar lipat yang digadang-gadang makin populer tahun ini.

Jika Anda berniat membeli HP layar lipat keduanya, sebaiknya simak ulasan spesifikasi dan juga harganya dalam artikel di bawah ini.

Dari sisi chipset, Oppo Find N2 Flip ditenagai Dimensity 9000+ 8-inti dengan GPU Arm Mali-G710 MC10. Sistem operasinya pakai ColorOS 13.0 berbasis Android 13.

Baca Juga: Cek Daftar Harga HP OPPO Terbaru, Jumat 24 Februari 2023: OPPO A77s, OPPO A17K, A16, RENO 8T, OPPO Find X5

Sementara itu, Galaxy Z Flip 4 memakai Snapdragon 8 Gen 1 dengan proses fabrikasi 4nm 8-inti. GPU-nya pakai Adreno 730. Sistem operasi HP ini mengandalkan One UI 4.1.1 berbasis Android 12 ketika pertama kali diluncurkan.

Oppo Find N2 Flip mengusung layar lipat beukuran 6,8 inci beresolusi FHD+ dengan model AMOLED dan refresh rate 120Hz. Rasio bodi-ke-layar (screen-to-body) 86,48%.

Di bagian punggung, terpatri layar sekunder atau disebut cover screen berukuran 3,26 inci dengan orientasi vertikal (portrait). Layar ini berfungsi seperti shortcut untuk mengakses cepat notifikasi dan informasi lain.

Halaman:

Editor: Yudhi Prasetiyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x