Huawei dan Qualcomm Menandatangani Perjanjian Lisensi IP

31 Juli 2020, 06:15 WIB
HUAWEI dan Qualcomm menandatangani perjanjian lisensi IP terbaru di tengah-tengah ketegangan perdagangan AS-Cina.*/GIZMOCHINA.COM /

ZONA PRIANGAN - Baru-baru ini, raksasa teknologi yang berbasis di Kota Shenzhen yakni Huawei, setuju untuk membayar sebesar 1,8 miliar dolar Amerika Serikat atau sekitar Rp 26 trilun kepada pembuat chip asal Amerika Serikat yakni Qualcomm.

Pembayaran itu untuk menyelesaikan gugatan pelanggaran paten mereka yang telah lama diperdebatkan.

Sejak itu, kedua perusahaan telah menandatangani kesepakatan jangka panjang terbaru meskipun meningkatnya ketegangan antara Amerika Serikat dan Cina, seperti dikutip laman Gizmochina.

Baca Juga: Waspada, Ada Efek Samping Dalam Hand Sanitizer

Saat ini Qualcomm memegang hak paten pada berbagai komponen smartphone utama dan umumnya melisensikan produk atau IP untuk pendapatan.

Huawei telah menjadi salah satu pelanggannya, tetapi diduga telah menahan pembayaran sejak 2017 lalu.

Pada 2019, Huawei akhirnya setuju untuk membayar 150 juta dolar Amerika Serikat untuk setiap kuartal karena menggunakan teknologi sebelumnya hingga 2018.

Baca Juga: Seorang Anak Dilaporkan Tenggelam di Sungai Ciwaringin Kabupaten Cirebon

Setelah penyelesaian, sekarang Huawei dan Qualcomm telah menandatangani perjanjian terbaru yang akan melisensikan teknologi yang dipatenkan.

Kesepakatan ini juga merupakan semacam skenario 'win-win solution' untuk kedua belah pihak.

Pihak pembuat chip sudah melihat manfaat karena nilai sahamnya telah naik ke rekor tertinggi hanya dengan kesepakatan.

Baca Juga: Jangan Mengaku Penggemar Cilok kalau Belum Coba Cilok Berbahan Baku Aci Kawung

Huawei juga mendapat manfaat dari kesepakatan dengan mendapatkan akses ke berbagai teknologi Qualcomm.

Terutama komponen vital untuk smartphone, yang sangat penting setelah perusahaan kehilangan pasokan chip dari TSMC karena sanksi Amerika Serikat.

CEO Qualcomm juga menyatakan bahwa kesepakatan baru konsisten dengan kerangka kerja program lisensi kami dan tambahan untuk pembayaran parsial yang diterima dari Huawei berdasarkan perjanjian sementara pada tahun-tahun sebelumnya.

Baca Juga: Angka 6,9 Jadi Spesial bagi Aries Susanti Rahayu

Jadi, kita harus menunggu dan melihat apa lagi yang akan terjadi dalam kesepakatan baru ini dalam waktu dekat.***

Editor: Parama Ghaly

Tags

Terkini

Terpopuler