Harga Aglonema Goliath Lagi Bagus, yang Memiliki Kualitas Tinggi Laku Terjual Rp15 Juta

24 Mei 2021, 16:11 WIB
Tanaman hias aglonema goliath.* /Shopee.co.id/

ZONA PRIANGAN - Ibu-ibu yang memiliki koleksi aglonema goliath kemudian ada yang menawar, jangan buru-buru dilepas dulu.

Pohon aglonema goliath sekarang banyak yang mencari, kemudian harganya lagi bagus.

Untuk ukuran bibit saja yang baru memiliki satu daun, kini aglonema goliath ditawarkan dengan Rp150 ribu.

Baca Juga: Aglonema Lady Valentine Butuh Pencahayaan agar Warna Pink Tetap Bertahan

Wajar jika kemudian, aglonema goliath yang sudah tumbuh dewasa dengan daunnya yang rimbun bisa tembus Rp1 juta ke atas.

Beberapa aglonema goliath yang sering memenangkan lomba, pernah terjual dengan harga Rp15 juta.

Namun bagi penggemar tanaman hias sejati, harga yang agak mahal itu tidak menjadi masalah, yang penting bisa memiliki aglonema goliath.

Baca Juga: Tahun 2021 Tanaman Hias Philodendron Monstera Deliciosa Kembali Naik Daun

Tampilan aglonema goliath memang cantik rupawan dan sangat menggoda. Ada perpaduan warna hijau, kuning, dan merah muda.

Warna merah muda aglonema goliath muncul dari batang dan tulang sehingga memberi corak yang menggemaskan.

Sementara ciri fisik lainnya, bentuk daun aglonema goliath cenderung bulat dan cekung. Ukurannya tidak terlalu besar.

Baca Juga: Keladi Carolyn Chorton Ditanam Secara Massal Akan Mempercantik Taman

Selain itu, pada permukaan daun aglonema goliath ada kerutan-kerutan sehingga bentuknya tidak rata.

Dibanding jenis aglonema lainnya yang mengalami trend naik turun, aglonema goliath termasuk yang stabil. Peminatnya hingga tahun 2021 masih banyak.

Pohon aglonema goliath sangat cocok dipajang di ruang tamu atau ruang kerja perkantoran.

Jika ibu-ibu akan menyimpannya di luar rumah, usahakan ada peneduh karena aglonema goliath tidak tahan sinar matahari yang terik.

Baca Juga: Harga Anthurium Jemani Pagoda Kelas Lomba Bisa Tembus Rp70 Juta

Koleksi aglonema goliath ini bisa menambah semarak keberadaan pohon lainnya seperti anthurium, keladi, dan philodendron.***

Editor: Parama Ghaly

Tags

Terkini

Terpopuler