Ini Ular Paling Ikonik, Dua Kobra India Berdiri Tegak dalam Posisi Siap Menyerang, Anggun tapi Berbahaya

31 Oktober 2021, 12:16 WIB
Video dua ular kobra berdiri tegak membuat orang-orang terkagum-kagum.* /Twitter /@DipakKrIAS

ZONA PRIANGAN - Video dua ular kobra yang melakukan gerakan sama, menarik sejumlah netizen di akun Twitter.

Video itu diposting Dipak Kumar Singh, Sekretaris Utama Departemen Lingkungan, Hutan, dan Perubahan Iklim, Pemerintah Bihar.

Pada hari pertama diposting, Minggu 31 Oktober 2021, video ular kobra itu sudah ditonton 1.600 kali.

Baca Juga: Buaya Besar Terengah-engah dalam Belitan Anaconda Selama 40 Menit di Tepi Sungai Cuiaba, Brasil

Banyak yang penasaran, dua ular kobra itu mengambil posisi yang sama dan melakukan gerakan serupa.

Dalam keterangan yang ditulis Dipak Kumar Singh, dua ular kobra itu berada di Patna Zoo, India.

"Sepasang Kobra India menikmati cuaca sejuk di #Patna Zoo," tulisnya seraya menambahkan mereka dalam posisi mengancam dan menakutkan.

Baca Juga: Tujuh Singa yang Lapar Menggigit Kaki dan Punggung Jerapah tapi yang Terjadi Sangat Mengejutkan

Ya dua ular kobra itu mengembangkan tudungnya dalam posisi tegak dan siap menyerang. Terlihat anggun tapi sebenarnya berbahaya.

Mereka dianggap sebagai salah satu ular paling ikonik di planet ini. Sikap angkuh, dan gigitan berbisa membuat mereka dihormati dan ditakuti.

"Cantik," tulis seorang pengguna Twitter. "Alam adalah yang utama," ungkap netizen kedua.

Baca Juga: Anaknya Hendak Diterkam, Induk Gajah Ngamuk dengan Menginjak-injak Buaya 2,5 Meter hingga Mati

"Irama alam," komentar netizen yang ketiga yang dikutip hindustantime.com.

Namun dalam video 1 menit 32 detik itu, tiba-tiba seekor ular kobra itu seperti mematukkan mulutnya.

Itu mengagetkan, entah menyerang atau sekadar bercanda terhadap kobra di sebelahnya.***

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Hindustan Times

Tags

Terkini

Terpopuler