Gandeng Greysia Polii, Fine Counsel Ajak Masyarakat Bangga Gunakan Brand Fesyen Buatan Lokal

- 20 Oktober 2021, 00:34 WIB
Gandeng Greysia Polii, Fine Counsel ajak masyarakat bangga gunakan brand fesyen buatan lokal.
Gandeng Greysia Polii, Fine Counsel ajak masyarakat bangga gunakan brand fesyen buatan lokal. /Fine Counsel/

Founder dan CEO Fine Counsel, Kaleb Lucman, mengatakan, bahwa brand lokal perlu mengadakan inovasi dalam rangka mengembangkan bisnisnya di tengah persaingan produk fesyen yang ketat saat ini.

"Salah satu wujudnya adalah bentuk kolaborasi antara Fine Counsel dengan Greysia Polii kali ini yang menghadirkan berbagai produk terbaru yang kreatif dan inovatif untuk generasi muda Indonesia melalui rangkaian #ShopeePilihLokal," katanya.

Baca Juga: Pekerja McDonald's Berbagi Rahasia Drive Thru, Termasuk Semua Obrolan Anda yang Bisa Didengar Staf

Melalui kerja sama ini, lanjut Kaleb, Fine Counsel ingin menunjukkan kepada masyarakat Indonesia bahwa potensi produk fesyen lokal, baik kualitas maupun ragam pilihan, tidak kalah saing dengan brand internasional lainnya.

"Kami pun berharap melalui kolaborasi ini, dapat menarik minat konsumen untuk menggunakan produk-produk fesyen buatan anak bangsa sekaligus berkontribusi mendukung perkembangan pelaku usaha lokal di Indonesia," paparnya.

Sementara itu Atlet Bulutangkis Ganda Putri Indonesia, Greysia Polii, menambahkan, bahwa sepanjang karirnya, telah banyak tantangan yang harus dia lewati. Ada kegagalan, sempat cedera, bahkan pernah didiskualifikasi. Tapi, yang membuat dia terus bergerak maju adalah mottonya untuk kembali lebih kuat (comeback stronger).

Baca Juga: Wanita Asal Maryland Memenangkan Tiket Lotre Senilai Rp1,45 Miliar, ketika Menunggu Pesanan Sup dan Sandwich

"Justru karena kegagalan-kegagalan yang saya alami tadi, membuat saya lebih kuat sehingga akhirnya berhasil menang Olimpiade. Melalui koleksi apparel ini, saya berharap bisa memberikan inspirasi bagi siapapun yang memakai untuk tidak pernah menyerah ketika mengalami kegagalan. Mereka pun pemenang selama berusaha lagi dan kembali lebih kuat," ujarnya.

Dalam koleksi ini, lanjut Greysia, warna-warna yang dia pilih disini merupakan warna-warna favoritnya.

"Modelnya pun sweatshirt hoodie kaos serta topi dengan konsep warna black on black, yang memang saya biasa pakai sehari-hari dengan style streetwear," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Yurri Erfansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x