Monster Laut Dalam yang Mengerikan Muncul dan Terawetkan dalam Seni Taksidermi

- 16 September 2021, 11:07 WIB
Monkfish dan ikan kanibal.
Monkfish dan ikan kanibal. /Instagram/@monster_fish_taxidermy

ZONA PRIANGAN – Seorang taksidermis di Belanda yang mengawetkan makhluk-makhluk mirip alien dari kedalaman samudera dan fotonya kini tersebar secara online.

Jeroen, yang tidak suka menyebutkan nama aslinya, di laman nbc16.com berbincang mengenai kelangenannya yang tidak biasa dengan mengawetkan dan mengoleksi “ikan monster.”

“Saya sangat tertarik oleh ikan sejak anak-anak,” kata Jeroen. “Ayahku seorang pakar biologi kelautan, dan ia memiliki banyak buku tentanf ikan yang sangat luar biasa.

Baca Juga: 'Ikatan Cinta' Kamis 16 September 2021: Angga Bekuk Pengkhianat, Andin Dapat Kejutan dari Al dan Bu Sofia

“Saya sungguh menikmati melihat seluruh fotonya dan ayahku selalu menjelaskan jenis-jenis ikan tersebut dan seberapa besar bisa tumbuh.

“Ketika saya menemukan seekor ikan yang mati, ia membantuku mengawetkannya sebagai spesimen basah di dalam cairan alkohol.

“Saya mencoba mengawetkan dan membingkai ikan pike kecil saat berusia 8 tahun, namun tidak berhasil.

Baca Juga: Shamima Begum: Lebih Baik Mati daripada Harus Kembali ke ISIS

Tetapi beberapa tahun kemudian semuanya berubah ketika ia mempelajari seni taksidermi (seni mengawetkan hewan).

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP

Sumber: nbc16.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x