NATO Perintahan Jet Tempur ke Zona Konflik, Antisipasi Perang Kilat yang Direncanakan Rusia

- 25 Januari 2022, 17:14 WIB
Seorang tentara meluncurkan granat berpeluncur roket dalam latihan di Rusia.*
Seorang tentara meluncurkan granat berpeluncur roket dalam latihan di Rusia.* /Reuters/

ZONA PRIANGAN - NATO memerintahkan jet tempur dan kapal perang ke zona konflik untuk mencegah Rusia menerapkan 'perang kilat' di Ukraina.

Skenario 'perat kilat' Rusia itu dapat menghancurkan ibu kota Kiev, sehingga beberapa negara menarik pada diplomatnya.

Inggris dan AS sudah memerintahkan staf diplomatik keluar dari Kiev di tengah kekhawatiran eskalasi negara adidaya yang mengerikan.

Baca Juga: Rusia Makin Terkepung, Spanyol Terbangkan Jet Tempur ke Bulgaria dan Prancis Kirim Pasukan ke Rumania

Sementara Presiden Joe Biden mempertimbangkan rencana untuk membawa sebanyak 50.000 tentara AS ke Eropa Timur untuk menghentikan pertumpahan darah.

Para pemimpin dari Inggris, AS, Prancis, Jerman, Polandia dan NATO untuk membahas situasi yang memburuk.

Menulis di The Sun hari ini, anggota parlemen Ingris James Heappey memperingatkan sudah ada tokoh terkait militer Rusia di Ukraina.

Baca Juga: NATO Lewat Denmark Kirim Kapal Fregat, Rusia Tak Gentar dengan Meluncurkan 140 Kapal Perang

Namun dia mengatakan Inggris sepenuhnya mendukung Ukraina dengan cara yang sama seperti mendukung Polandia dalam Perang Dunia Kedua.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: The Sun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x