Kapal Perang Moskva Tenggelam, Ukraina Meledek Rusia: Ada Lokasi yang Bagus untuk Menyelam di Laut Hitam

- 16 April 2022, 04:22 WIB
Kapal penjelajah rudal Rusia, Moskva.*
Kapal penjelajah rudal Rusia, Moskva.* /Reuters/

ZONA PRIANGAN - Kubu Ukraina kembali meledek Rusia dengan menyebut sekarang ada tempat penyelaman yang bagus di Laut Hitam.

Apa yang disebut tempat penyelaman yang bagus, yakni lokasi tenggelamanya kapal perang, Moskva andalan Kremlin di Armada Laut Hitam.

Seperti diketahui kapal perang Moskva meledak, terbakar dan tenggelam di Laut Hitam setelah dihantam rudal Neptunus.

Baca Juga: Pasukan Vladimir Putin Kembali Memalukan, Tank T-72 Rusia Hancur Terkena Tembakan BTR-4 Ukraina

Menteri Pertahanan Ukraina, Oleksii Reznikov mentweet: “Kami memiliki satu tempat menyelam lagi yang bagus di Laut Hitam sekarang."

"Dalam penyelaman nanti, pasti akan mengunjungi bangkai kapal (Moskva) setelah kemenangan kita dalam perang,” tulis Reznikov yang dikenal sebagai penggemar scuba (menyelam).

Moskva berbobot 12.5000 ton itu dipersenjatai dengan 16 rudal anti-kapal Vulcan, yang dapat membawa hulu ledak nuklir — tetapi tidak ada bukti nuklir di dalamnya ketika tenggelam.

Baca Juga: Janda Ini Mengenali Suaminya Telah Tewas Dibunuh Pasukan Rusia dari Cincin Kawin yang Melekat di Jari Mayat

Peran utamanya di Laut Hitam adalah memimpin kapal perang lain dan melindungi mereka dari serangan udara dengan 64 rudal pertahanan udara S-300.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: The Sun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x