Obat Radang Sendi Bisa Digunakan untuk Perawatan Covid-19

- 28 Juli 2020, 19:15 WIB
Arthritis./* GETTY IMAGE
Arthritis./* GETTY IMAGE /

ZONA PRIANGAN – Saat ini kasus yang terinfeksi virus corona di seluruh dunia telah melampaui 18 juta kasus, para ilmuwan kini berpacu dengan waktu untuk bisa mengembangkan cara penanganannya.

Sebuah studi terbaru menyebutkan bahwa obat radang sendi atau arthritis bisa menjadi terobosan baru untuk apa yang kita tunggu-tunggu selama ini.

Para peneliti dari Imperial College London mengatakan obat yang disebut tocilizumab kemungkinan besar bisa untuk pengobatan pasien Covid-19 dengan cara menghentikan ‘badai’ sistem kekebalan yang dihasilkan tubuh akibat respon terhadap infeksi.

Baca Juga: Peta Rahasia Pendaratan Sekutu di Normandy Dilelang di Inggris

Obat ini telah diujicoba pada 450 pasien virus corona di seluruh dunia, Dr Levi Garraway, kepala pejabat medis di Roche, yang membuat obat ini, berujar, bahwa dengan banyaknya informasi mengenai pneumonia Covid-19 ini belum pernah terjadi sebelumnya.

“Maka ini sangat penting kita bekerja sama untuk melawan penyakit ini, berdasarkan pemahaman saat ini, kita percaya bahwa mengkombinasikan antivirus dengan pengaturan kekebalan, berpotensi efektif untuk perawatan pasien dengan penyakit berbahaya ini,” ujarnya.

Tocilizumab aslinya dikembangkan sebagai perawatan untuk radang sendi rematik, serta menghentikan sistem kekebalan karena respon berlebihan karena serangan ke tubuh.

Baca Juga: Makan Kubis Mampu Menurunkan Risiko Virus Corona

Berbicara kepada Daily Mail, baru-baru ini, Dr Taryn Youngstein, yang melakukan ujicoba tersebut, mengatakan: “Sudah sangat jelas bahwa bentuk utama Covid yang membunuh orang berhubungan dengan respon tubuh terhadap virus, daripada virus itu sendiri,” katanya.

“Kita sangat kenal dengan obat ini, kita tahu ini sangat aman dan sangat tahan, pertanyaannya apakah ini bekerja baik untuk melawan Covid-19,” tambahnya, maka kita tunggu ujicobanya yang akan dilakukan minggu ini.***

Editor: Didih Hudaya ZP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x