Kerja Sama Amanatul Ummah dan Bai Mahdi Sholeh Ma'mun: Menuju Madrasah Bertaraf Internasional

- 13 Juni 2023, 20:48 WIB
Wakil Ketua MPR Yandri Susanto dalam Rapat Kerja Yayasan Bai Mahdi Sholeh Ma'mun Tahun Ajaran 2023/2024 di Kopo, Puncak Bogor, Senin 12 Juni 2023.
Wakil Ketua MPR Yandri Susanto dalam Rapat Kerja Yayasan Bai Mahdi Sholeh Ma'mun Tahun Ajaran 2023/2024 di Kopo, Puncak Bogor, Senin 12 Juni 2023. /ANTARA/HO-MPR RI

ZONA PRIANGAN - Wakil Ketua MPR RI, Yandri Susanto, mengungkapkan bahwa Yayasan Bai Mahdi Sholeh Ma'mun akan menjadi pusat pembelajaran Al Qur'an dan sekolah umum unggulan. Untuk mewujudkan tujuan tersebut, yayasan tersebut akan bekerja sama dengan Yayasan Pendidikan Unggulan Amanatul Ummah.

Yandri menyebutkan bahwa Yayasan Pendidikan Unggulan Amanatul Ummah memiliki lembaga pendidikan yang sangat maju dan berprestasi. Jumlah santri di lembaga ini mencapai 14.000 orang.

Sebanyak 400 siswa Madrasah Bertaraf Internasional (MBI) di bawah naungan Yayasan Pendidikan Unggulan Amanatul Ummah diterima di perguruan tinggi negeri tanpa tes, seperti ITB, UGM, UI, Unair, IPB, dan lainnya.

Baca Juga: Ini 6 Pesantren dengan Rasa Sultan, Bikin Santri Jadi Nyaman

Selain itu, pada tahun 2017, Amanatul Ummah mendapatkan penghargaan sebagai sekolah favorit di Indonesia. Pada tahun 2018, Amanatul Ummah juga meraih penghargaan sebagai "The Best Tutoring School in Indonesia".

Pada tahun 2019, Amanatul Ummah memperoleh penghargaan sebagai pondok pesantren inspiratif di Indonesia.

Asep Syaifudin Chalim, pengasuh Yayasan Pendidikan Unggulan Amanatul Ummah, menginginkan Yayasan Bai Mahdi Sholeh Ma'mun maju seperti Amanatul Ummah.

Baca Juga: Anak Santri Majalengka Juara Musabaqah Tingkat Dunia

Ia menawarkan kerja sama kepada Yayasan Bai Mahdi Sholeh Ma'mun untuk menciptakan madrasah bertaraf internasional. Namun, dalam waktu sementara, kerja sama dapat dibentuk dengan Amanatul Ummah.

Halaman:

Editor: Toni Irawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x