Ini 5 Bintang Muda di Euro 2020 yang Jadi Incaran Klub Elit Nomor 4 Awalnya Pemain Pengganti

22 Juni 2021, 20:07 WIB
Bintang Italia Manuel Locatelli diincar Arsenal dan Tottenham Hotspurs /Pool via REUTERS / Alberto Lingria

ZONA PRIANGAN - Euro 2020 jadi ajang talenta muda berbakat unjuk kebolehan dan berharap dilirik klub-klub elit.

Sebagian besar pemain muda yang tampil di Euro 2020, menginginkan bisa bermain di Liga Premier Inggris.

Banyak alasan dari mereka, selain Liga Premier sebagai yang terbaik di dunia, juga klub di sana menawarkan gaji besar.

Baca Juga: Euro 2020: Gol Ronaldo Tidak Menolong Portugal Karena Kalah dari Jerman

Berikut lima pemain muda yang menunjukkan aksisnya selama babak penyisihan Euro 2020 dan cukup menarik klub elit, seperti dikutip dari Daily Star:

1. Alexander Isak (Swedia)

Pemain depan Swedia Alexander Isak tampil meyakinkan di Euro 2020. Pemain 21 tahun ini masih bermain di Real Sociedad Spanyol.

Alexander Isak juga pernah bermain di Borussia Dortmund, Jerman.

Baca Juga: Euro 2020: Paul Pogba Muslim Sejati, Tidak Menyimpan Dendam Ketika Digigit Antonio Rudiger

Kini dia jadi target Liverpool dan Chelsea, keduanya akan mengetahui klausul pembelian senilai £60 juta.

2. Denzel Dumfries (Belanda)

Dua gol dalam dua pertandingan di Kejuaraan Eropa adalah rekor yang paling dibanggakan oleh sebagian besar striker, apalagi bek sayap seperti Denzel Dumfries dari PSV.

Belanda memenangkan Grup C dengan tiga kemenangan sempurna dari tiga pertandingan, dan Dumfries telah terbukti menjadi aset yang berharga.

Baca Juga: Pada Euro 2020 Raheem Sterling Beri Pujian untuk Kalvin Phillips: Dia Sangat Brilian

Klub Inggris harus bergerak cepat, sebab Bayern Munich menaruh minat besar terhadap pemain 25 tahun ini.

3. Patrik Schick (Republik Ceko)

Patrik Schick menarik prhatian ketika melakukan lob ke kiper Skotlandia David Marshall dari jarak 50 yard.

Patrik Schick pernah berkostum Sampdoria, jadi bintang Roma dan kini bermain di Jerman bersama Bayer Leverkusen.

Baca Juga: Euro 2020: Billy Gilmour Positif Covid-19 Sempat Memeluk Mason Mount, Timnas Inggris Sempat Panik

Pemain berumur 25 tahun ini menjadi pencetak gol terbanyak, pasti menggoda sejumlah klub Inggris.

4. Mikkel Damsgaard (Denmark)

Mikkel Damsgaard awalnya tidak masuk dalam rencana awal Denmark di Euro 2020.

Tetapi pemain sayap Sampdoria itu terlihat sempurna setelah menggantikan Christian Eriksen di XI yang terkena serangan jantung.

Baca Juga: Euro 2020: Pendukung Cantik Timnas Rusia Ini Menangis, Video Mesumnya Tersebar di Internet

Bintang Serie A itu menjadi pencetak gol termuda Denmark di turnamen besar ketika ia mengonversi dalam kemenangan 4-1 atas Rusia.

Laman talkSPORT melaporkan Tottenham dan West Ham sangat tertarik dengan aksinya.

5. Manuel Locatelli (Italia)

Manuel Locatelli telah mempesona sebagai anggota paling efektif dari skuad Roberto Mancini.

Baca Juga: Model Sasha Attwood Muncul Sebagai WAGs di Euro 2020, Jack Grealish Tidak Bisa Menutupinya

Setelah mencetak dua gol, Manuel Locatelli menjadi bidikan sejumlah klub elit.

Arsenal asuhan Mikel Arteta dianggap sebagai salah satu pengagum Locatelli.

Sementara Daily Express melaporkan direktur baru Tottenham, Fabio Paratici, ingin membawanya ke London utara.***

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Daily Star

Tags

Terkini

Terpopuler