Lionel Messi Menandatangani Kontrak 2 Tahun dengan Paris Saint-Germain setelah Meninggalkan Barcelona

11 Agustus 2021, 07:31 WIB
Lionel Messi menandatangani kontrak 2 tahun dengan klub Prancis PSG setelah meninggalkan Barcelona. /NDTV.COM

ZONA PRIANGAN - Penyerang Argentina Lionel Messi yang meninggalkan Barcelona setelah 21 tahun membela klub asal Catalan itu pada pekan lalu, telah mendatangani kontrak dengan durasi dua tahun bersama klub asal Prancis Paris Saint-Germain, dengan opsi tambahan satu tahu, klub mengumumkan pada Selasa, 10 Agustus 2021.

Pemain internasional Argentina berusia 34 tahun itu akan mengenakan jersey dengan nomor punggung 30, nomor yang pernah ia kenakan saat memulai karirnya di sepakbola profesional bersama Barca, dan akan diumumkan oleh PSG pada konferensi pers yang akan digelar pada Rabu pukul 11:00 pagi atau 0900 GMT.

"Saya bersemangat untuk memulai babak baru dalam karir saya di Paris Saint-Germain," kata Lionel Messi dalam sebuah pernyataan di situs web klub, dikutip ZonaPriangan.com dari NDTV, Rabu 11 Agustus 2021.

Baca Juga: Messi: Bergabung dengan PSG Hanyalah Sebuah Kemungkinan

"Segala sesuatu tentang klub sesuai dengan ambisi sepakbola saya," tambahnya.

Messi yang tiba di Paris disambung oleh fans PSG layaknya seorang pahlawan pada Selasa, 10 Agustus 2021, mereka berkumpul di markas klub Parc des Princes dan di dekat sebuah hotel mewah di kota tempat Messi bersama istri Antonella dan ketiga anak mereka diperkirakan akan menginap.

Messi melambai kepada banyak orang sambil mengenakan t-shirt bertuliskan PARIS setibanya di bandara, sebelum dibawa untuk pemeriksaan medis.

Baca Juga: 'Ikatan Cinta' Rabu 11 Agustus 2021: Elsa Tak Bisa Menerima Kenyataan, Tak Ada Rasa Penyesalan, Al Tertampar

"Saya tahu betapa berbakatnya skuad dan staf pelatih di sini," ujarnya.

"Saya bertekad untuk membantu membangun sesuatu yang istimewa bagi klub dan para fans, dan saya tak sabat untuk melangkah ke lapangan di Parc des Princes," pungkasnya.

Barcelona yang saat ini terlilit utang sebesar 1,2 miliar euro atau sekitar Rp20 triliun, tidak dapat mendaftarkan pemain baru karena kesulitan keuangan mereka.

Baca Juga: Pengorbanan Anak-anak China sejak Usia 4 Tahun Dilatih dengan Siksaan yang Brutal Demi Medali Kejuaraan

PSG berhasil menyisihkan Manchester City untuk mendapatkan tandatangan dari Messi karena PSG satu-satunya klub yang mampu membayar apa yang diharapkan menjadi kesepakatan senilai 35 juta euro atau sekitar Rp590 miliar setahun.

Messi meninggalkan Barcelona dengan mengoleksi 672 gol dalam 778 penampilannya bersama Barca, rekor penghitungan untuk satu klub.

Messi memenangkan 35 trofi di Camp Nou setelah bergabung dengan Barca pada usia 13 tahun, tetapi penampilan terakhirnya adalah pertandingan yang buruk, kekalahan kandang 2-1 secara tertutup melawan Celta Vigo pada Mei.

Baca Juga: Militer Amerika Serikat Akan Mewajibkan Pasukan untuk Vaksinasi Covid-19 pada September Mendatang

Musim panas ini PSG telah menambahkan bek veteran Spanyol Sergio Ramos dari Real Madrid dan kiper Italia Gianluigi Donnarumma, bintang Euro 2020. Mereka pun mendatangkan Georginio Wijnaldum dari Liverpool, setelah memenangi persaingan dengan Barcelona untuk mendapatkan tandatangan dari pemain Belanda itu.

Selain itu, PSG menghabiskan 60 juta euro atau sekitar Rp1 triliun untuk bek kanan Inter Milan Achraf Hakimi, yang mencetak gol pada debut liga bersama PSG pada akhir pekan lalu.

Baca Juga: Pengedar Narkoba Menggunakan TikTok dan Instagram untuk Memasarkan Permen Mengandung Ganja

Messi dapat diperkenalkan kepada para fans PSG pada Sabtu, ketika mereka menjamu Strasbourg dan hampir 48.000 penonton akan dizinkan masuk stadion untuk pertama kalinya sejak pandemi virus corona yang melanda 18 bulan lalu.

Jika hal itu tidak dimungkinkan maka debut pertama Messi paling cepat pada akhir bulan ini.***

Editor: Didih Hudaya ZP

Sumber: NDTV

Tags

Terkini

Terpopuler