Pol Bisa Beradaptasi dengan Mudah ke Honda, Alex Marquez Beralih ke LCR Bersama Nakagami

- 13 Desember 2020, 11:07 WIB
NAKAGAMI mendapat promosi ke RCV dengan spesifikasi terbaru berkat performa terbaiknya di musim terbaiknya di kelas utama.*
NAKAGAMI mendapat promosi ke RCV dengan spesifikasi terbaru berkat performa terbaiknya di musim terbaiknya di kelas utama.* /Crash.net/

ZONA PRIANGAN - Operasi lengan terbaru Marc Marquez masih jadi tanya apakah dia bisa mengikuti tes di Sepang dan Qatar.

Jika Marquez gagal, maka pengembangan mesin MotoGP 2021 Honda pramusim akan diteruskan kepada pembalap tanpa kemenangan di kelas utama.

Perombakan untuk mengakomodasi kedatangan Pol Espargaro di Repsol Honda akan membuat rookie tahun ini Alex Marquez beralih ke LCR bersama Takaaki Nakagami, dengan mengorbankan Cal Crutchlow.

Baca Juga: Mengutamakan Kantor Terus, Pensiun Tidak Dapat Pesangon, Giliran Wafat Minta Disalatkan di Masjid

Nakagami finis sebagai pebalap top Honda musim ini dan, jika pembalap dengan nomor balap #93 itu menjalani tes, bisa memainkan peran kunci untuk HRC dalam hal pengembangan pramusim mengingat tiga tahun pengalamannya dengan RCV.

"Saya melihat berita tentang Marc [Marquez] dan saya sangat kasihan padanya. Saya pikir dia akan siap untuk musim 2021 sejak awal. Tapi kelihatannya sulit," kata Nakagami, seperti dikutip zonapriangan.com dari Crash.

“Saya belum memiliki informasi tentang mesin untuk tes Sepang. Tapi bagaimanapun, Pol [Espargaro] akan datang ke Repsol dan dia memiliki banyak pengalaman dari KTM," ujar Nakagami.

Baca Juga: Sebelum Menjalani Motor Off Road, Perhatikan Hal-hal yang Wajib Dilakukan Ini

"Dia tahu betul bagaimana mengendarai motor MotoGP dan saya pikir dia mampu beradaptasi, beralih ke motor Honda dengan cukup mudah," tambahnya.

"Tapi [di LCR] kami adalah tim satelit jadi saya tidak tahu tentang suku cadang. Tentu saja kami akan memiliki beberapa suku cadang baru tetapi saya tidak tahu apakah itu akan dilakukan dari hari pertama atau hari terakhir," jelasnya.

Sementara aturan pemotongan biaya khusus MotoGP sebagai tanggapan terhadap pandemi Covid berarti desain mesin tidak dapat diubah untuk Honda, Yamaha, Suzuki, dan Ducati hingga akhir 2021.

Baca Juga: Begini Cara Menguji Sahabat, Apakah Dia Mulai Mencintaimu atau Cuma Sekadar Teman Dekat

Tetapi sebelum Nakagami dapat memberikan umpan balik untuk tahun 2021, dia perlu meningkatkan kecepatan dengan motor standar 2020, setelah menghabiskan musim lalu dengan versi 2019.

Nakagami mengaku akan mencoba untuk meningkatkan performa dan tampil konsisten di balapan MotoGP, agar dapat naik podium dan mencetak kemenangan.

"Saya akan mencoba untuk meningkatkan [performa], konsisten dan berjuang untuk kejuaraan dan mudah-mudahan kami bisa segera naik podium atau bahkan kemenangan," kata Nakagami.

Baca Juga: Unik, Ulah Sahabat NOAH Meniru Ucapan Ariel dengan Bahasa Daerah Masing-masing

"Jadi target pertama, mungkin pada balapan pertama di Qatar, berjuang untuk kemenangan, naik podium. Ini target untuk memulai musim 2021," tambahnya.


Nakagami tahu bahwa pindah ke motor terbaru untuk tahun 2021 berarti perbandingan data juga akan berubah.

"Musim ini ada banyak data dari musim lalu yang bisa saya gunakan. Tapi untuk musim depan dengan motor terbaru, untuk semua orang sama saja," kata Nakagami.

Baca Juga: Hati-hati Memasuki Kawasan Cadas Pangeran, Sering Terjadi Peristiwa Aneh Menimpa Pengendara

"Bagaimanapun, saya akan mengingat gaya Marc dan mencoba melihat data Marc," tambahnya.

"Bagi saya, dia [salah satu] guru saya, itu sangat positif. Kapan pun saya melihat datanya, itu sangat menarik," ujarnya.***

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Crash.net


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah