AC Milan Kalahkan Juventus 4-2

- 8 Juli 2020, 07:17 WIB
Rafael Leao mencetak  dan menaklukkan penjaga gawang Juventus Szczesny. /*INSTAGRAM @acmilan
Rafael Leao mencetak dan menaklukkan penjaga gawang Juventus Szczesny. /*INSTAGRAM @acmilan /

ZONA PRIANGAN - AC Milan berhasil mengalahkan Juventus dengan skor 4-2 di stadion San Siro Milan, dalam laga pekan ke-31 Liga Italia, Rabu, 8 Juli 2020, dini hari WIB.

AC Milan sukses membalikkan kedudukan dengan mencetak 4 gol setelah tertinggal dua gol dari Juventus lewat Adrien Rabiot (47') dan Cristiano Ronaldo (53').

Gol AC Milan dicetak masing-masing oleh Zlatan Ibrahimovic (62'), Franck Kessie (66'), Rafael Leao (67'), dan Ante Rebic (80').

Baca Juga: Neymar Kembali Ke Barcelona

Juventus tampil menekan sejak pertandingan dibuka wasit Marco Guida. Cristiano Ronaldo acap menebar ancaman lewat sepakan-sepakan jarak jauh.

Usai melakukan aksi individu, Rabiot melepaskan tembakan dari luar kotak penalti dan bersarang di sudut kiri gawang Milan.

Selang enam menit kemudian, Ronaldo memperbesar keunggulan Juventus lewat sontekannya setelah menerima umpan panjang dari bek sayap Juventus.

Baca Juga: Ferrari Lepas Vettel

AC Milan tersentak sebagai tuan rumah, dan mulai melancarkan tekanan untuk mengejar ketertinggalan.

Halaman:

Editor: Yudhi Prasetiyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x