Sempat tidak Senang Kepemimpinan Klub, Messi Tetap Bertahan di Barcelona

- 14 Juli 2020, 06:05 WIB
PRESIDEN Barcelona Jose Maria Bartomeu menegaskan bahwa Lionel Messi akan mengakhiri kariernya di Barcelona.*/GOAL.COM
PRESIDEN Barcelona Jose Maria Bartomeu menegaskan bahwa Lionel Messi akan mengakhiri kariernya di Barcelona.*/GOAL.COM /

ZONA PRIANGAN - Presiden Barcelona, Jose Maria Bartomeu telah menegaskan kembali soal kemungkinan bahwa Lionel Messi akan mengakhiri kariernya bersama klub.

Pemain berusia 33 tahun itu dikontrak hingga akhir musim depan dan Barcelona mengadakan pembicaraan dengan penyerang Argentina tentang perpanjangan kontrak.

Sementara ada spekulasi bahwa Messi tidak senang dengan Bartomeu dan kepemimpinan klub, semua sinyal mengarah bahwa bintang asal Argentina itu akan tetap merumput di Camp Nou di masa yang akan datang.

Baca Juga: Asus ROG Phone 3 Didukung Baterai 6000 mAh

Bartomeu mengkonfirmasi bahwa pembicaraan awal antara pemain dan klub berlangsung positif dan presiden Barcelona itu yakin proses perpanjangan kontrak akan segera rampung.

"Kami sudah bicara, kami berbicara dan kami akan terus berbicara dengan Messi," kata Bartomeu kepada TV3.

"Dia ingin menyelesaikan karirnya di sini, kita pasti akan memperbaharui kontrak dengan dia, aku tidak ragu bahwa dia akan tinggal di sini," jelasnya.

Baca Juga: Sanksi 2 Tahun UEFA Telah Dicabut, Manchester City Bisa Tampil di Liga Champions

Sejauh ini Messi telah menikmati kariernya di Blaugrana dan menjadi pemain pertama dalam sejarah La Liga yang telah mengoleksi 20 gol dan assist 20 gol atau lebih di musim yang sama ketika ia memberikan assist kemenangan Barcelona melawan Real Valladolid pada Sabtu.

Di semua kompetisi musim ini, Messi telah mencetak 27 gol dan menyumbang 25 assist. Ini membuktikan bahwa begitu berharga di Camp Nou.

Dengan Messi yang terus mencetak rekor pada usia 33, Luis Garcia baru-baru ini mendukung bintang Argentina itu untuk terus bermain hingga setidaknya 2025.

Baca Juga: Persiapan Belajar Tatap Muka, SMPN 1 Kadipaten Membuat Belasan Tempat Cuci Tangan

"Kenapa tidak? Cara dia bermain, menyesuaikan gayanya dengan permainan itu mengesankan," kata Garcia kepada La Liga.

"Setiap tahun dia menunjukkan kepada kita sesuatu yang berbeda tetapi mempertahankan jumlah gol yang sama, assist. Bahkan mendapatkan lebih banyak setiap tahun!," tambahnya.

"Dia beradaptasi, dia tidak menghabiskan banyak waktu di depan karena dia tahu itu lebih sulit, jadi dia turun sedikit lagi. Dia menunjukkan mengapa dia sangat cerdas. Dia menyesuaikan permainannya dengan apa yang dibutuhkan tim di setiap pertandingan," ujarnya.

Baca Juga: Imbas Covid-19, Harley-Davidson Berhentikan 500 Karyawan

"Aku bisa melihatnya bermain pada 2025, dengan mudah!" pungkasnya.***

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x