Cristiano Ronaldo Tembus Dua Besar Top Skor Internasional

- 9 September 2020, 13:05 WIB
BINTANG tim nasional Portugal Cristiano Ronaldo saat melakukan pemanasan jelang laga melawan Swedia. */dok twitter Cristiano Ronaldo/
BINTANG tim nasional Portugal Cristiano Ronaldo saat melakukan pemanasan jelang laga melawan Swedia. */dok twitter Cristiano Ronaldo/ /

ZONA PRIANGAN - Bintang tim nasional Portugal Cristiano Ronaldo tembus 100 gol di level internasional.

Hal ini terjadi setelah CR7 mencetak brace (2 gol) saat Portugal memukul Swedia 0-2 di Friends Arena, Solna dalam lanjutan laga UEFA Nations League (UNL) 2020/2021 Grup A3 pada Rabu dini hari.

Bagi Ronaldo, torehan 2 gol itu membuat dia memiliki 101 gol untuk timnas Portugal. Namun dirinya masih kalah atas capain legenda Iran Ali Daei.

Baca Juga: Daftar Harga Sepeda Balap, 7 September 2020, dari Police Toronto (Element) dan Polygon, Terjangkau

Meski Cristiano Ronaldo sudah tidak muda lagi (35 tahun) ia berkesempatan besar menjadi top skor level internasional sepanjang masa, lantaran Daei sudah pensiun sejak 2006 silam.

Berikut 10 top skor internasional sepanjang masa yang dirangkum ZonaPriangan.com

1. Ali Daei
Legenda sepakbola dari Iran itu mencetak sebanyak 109 gol dari 149 penampilannya bersama tim nasional Iran.

Baca Juga: Ini Update Harga Sepeda Gunung Polygon, 6 September 2020, Rentang Harga Rp 2 jutaan - Rp 4 jutaan

2. Cristiano Ronaldo
Pemain asal Portugal ini membukukan 101 gol dari 165 laga bersama tim nasional Portugal.

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x