Dengan Cara Mundur, Pesepeda Mengayuh Sejauh 500 Mil untuk Memecahkan Rekor Dunia

- 30 November 2023, 07:25 WIB
Will Walker mengayuh sepedanya dengan cara mundur.*
Will Walker mengayuh sepedanya dengan cara mundur.* /Alaska's News Source

ZONA PRIANGAN - Seorang pesepeda termotivasi untuk melakukan perjalanan tak biasa agar mendapat penghargaan dari Guinness World Records.

Dengan menentang aturan bersepeda konvensional, ia menggowes sepedanya dengan arah mundur, petualang pemberani ini berharap bisa mencapai sejauh 500 km dengan cara muncur tersebut.

Mengendarai dengan posisi muncur sangat berbeda dengan mengendarai sepeda secara normal, memerlukan ketahanan fisik, pengendalian luar biasa, dan harus fokus.

Baca Juga: Ini Dampak Negatif jika Telat Mengganti Oli Mesin Sepeda Motor

Pesepeda dari Alaska ini berharap mendapat pengakuan dari Rekor Dunia Guinnes setelah ia mengayuh mundur sepedanya sejauh 500 mil melintasi Iowa, Amerika Serikat.

Will Walker mengendarai bersama 30.000 pesepeda lainnya melintasi Iowa dalam acara tahunan Register's Annual Great Bicycle Ride Across Iowa. Ia satu-satunya yang duduk di sadel dan melihat arah sepedanya lewat bahunya.

Walker mulai menikmati strategi bersepeda tidak biasa ini sekitar sepuluh tahun lalu.

Baca Juga: Ikatan Cinta Kamis 30 November 2023: Jalan Terjal Hubungan Rendy dan Kirana, Rahasia Kehadiran Acha Terbongkar

"Saya duduk begini dengan rekan-rekan, sambil bercakap dengan mereka, dan saya memutuskan bersepeda dengan cara ini,” ujarnya kepada KTUU.

“Kini saya mulai mengikuti berbagai even dan memperkenalkan ke seluruh dunia dengan cara ini,” tambahnya.

Walker mengirimkan data dari petualangannya ini ke Guinness World Records untuk memastikan ia bisa memecahkan rekor terjauh bersepeda dengan cara mundur.

Baca Juga: Bocah Wanita Berusia 5 Tahun Bermain dengan Ponsel Ibunya, Memesan Sepeda Motor Trail dan Sepatu Mahal

Pemegang rekor sebelumnya, Andrew Hellinga dari Australia dengan catatan jarak 209,77 kilometer pada 2013.

Persiapan untuk petualangan luar biasa ini dilakukan dengan matang, termasuk perencanaan cermat dan latihan keras. Keseimbangan, pemanduan, dan mengatur kecepatan saat mundur memerlukan keterampilan dan adaptasi.

Baca Juga: Kota Bandung Siap Cetak Sejarah Baru dengan Menggelar Balap Gokart Listrik Pertama di Indonesia

Perjalanan pesepeda ini tidak melulu dalam upayanya memecahkan rekor dunia, ini juga merupakan sebuah monumen ketekunan manusia dan pencapaian yang luar biasa.

Setiap mil yang ditempuh para pesepeda dengan cara mundur melintasi perjalanan luar biasa ini membawa mereka semakin dekat namanya terukir dalam sejarah Guinness World Records.***

Editor: Didih Hudaya ZP

Sumber: KTUU


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah