Penantian 12 Tahun, Rifat Sungkar dengan Mitsubishi Xpander AP4 Sukses Menjuarai Rally Danau Toba APRC 2022

- 26 September 2022, 11:00 WIB
Mitsubishi Xpander AP4 dipacu di lintasan reli yang terletak di Kawasan Hutan Tanaman Industri (HTI) Toba Pulp Lestari Sektor Aek Nauli.
Mitsubishi Xpander AP4 dipacu di lintasan reli yang terletak di Kawasan Hutan Tanaman Industri (HTI) Toba Pulp Lestari Sektor Aek Nauli. /MXRT

ZONA PRIANGAN - Pereli Rifat Sungkar yang tergabung dalam Mitsubishi XPANDER Rally Team (MXRT) meraih gelar juara Rally Danau Toba Asia Pacific Rally Championship (APRC) sekaligus Kejuaraan Nasional Rally 2022, Minggu 25 September 2022.

Hasil tersebut diraih setelah Rifat Sungkar, yang berpasangan dengan navigator Benjamin Searcy, menuntaskan 4 Special Stage (SS) di Leg 2 (hari kedua).

Dengan mengendarai Mitsubishi Xpander AP4 yang tampil luar biasa, Rifat dan Ben mencatat total waktu 2 jam 2 menit 24,4 detik setelah menyelesaikan 12 SS sejak hari pertama.

Baca Juga: Rifat Sungkar Kembali Berkompetisi Bersama Mitsubishi Xpander AP4 Rally Team

Persaingan di kelas RC2 APRC - di mana Xpander AP4 berada, terbilang ketat sejak hari pertama. Kendala juga sempat dihadapi saat dua ban pecah akibat panas dan kerasnya lintasan.

Mesin yang kehilangan tenaga akibat bahan bakar yang mengakibatkan overheating sempat pula dialami pasangan pereli andalan MXRT itu. Namun kerja keras dan ketenangan tim mampu membawa Xpander AP4 menempati posisi teratas usai menyelesaikan 8 SS di hari pertama.

Pasanagan Rifat Sungkar-Benjamin Searcy (tengah) berhasil meraih gelar juara Rally Danau Toba Asia Pacific Rally Championship (APRC) sekaligus Kejuaraan Nasional Rally 2022./
Pasanagan Rifat Sungkar-Benjamin Searcy (tengah) berhasil meraih gelar juara Rally Danau Toba Asia Pacific Rally Championship (APRC) sekaligus Kejuaraan Nasional Rally 2022./ MXRT

Hari kedua, persaingan semakin keras mengingat jarak waktu antar pereli tidak terpaut jauh. Para pesaing mencoba mencatat waktu tercepat pada 4 SS terakhir.

Baca Juga: Reli APRC Aek Nauli Mulai Hari Ini, Rifat Sungkar dan Mitsubishi Xpander Rally Team Siap Tempur

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x