Peluang Pasar Otomotif Masih Berkembang, Honda Garap Wilayah Pantura Pamanukan dan Subang

- 17 Mei 2023, 20:36 WIB
HPM mendirikan dua delaer sekaligus di Subang dan Pamanukan untuk menggarap wilayah Pantura Jawa Barat.*
HPM mendirikan dua delaer sekaligus di Subang dan Pamanukan untuk menggarap wilayah Pantura Jawa Barat.* /HPM/

Honda IBRM Subang didirikan di Jalan Otto Iskandardinata nomor 517, Sukamelang, Subang, Jawa Barat. Dealer ini memiliki bangunan tiga lantai dengan fasilitas layanan 3S (Sales, Service dan Spareparts) & BP (Bodi dan Cat).

Bangunan Honda IBRM Subang memiliki luas 3.250 m2 mulai dari showroom, office, fasilitas service yang dilengkapi dengan 2 bay General Repair, 3 bay Quick Service, 1 bay Final Inspection, 1 bay Spooring, 2 Washing, 6 bay Service Parking, 10 bay Reception & Delivery.

Baca Juga: Fitra Eri Identik dengan Angka 18, Ini 4 Alasan Mengapa Pembalap Nasional Itu Memilih Nomor Keberuntungannya

Selain itu, Honda IBRM Subang memiliki area spare parts seluas 120 m2 untuk
memastikan ketersediaan suku cadang Honda dengan lebih lengkap dan lebih cepat bagi konsumen khususnya di kota Subang dan juga sekitarnya.

Sementara itu, bangunan Honda IBRM Pamanukan memiliki luas 1,300 m2 mulai dari showroom, office, fasilitas service yang dilengkapi dengan 1 bay General Repair, 1 bay Periodical Maintenance, 4 Washing bay dan 6 bay Service Parking.

Selain itu, Honda IBRM Pamanukan memiliki area spare parts seluas 15 m2 untuk memastikan ketersediaan suku cadang Honda dengan lebih lengkap dan lebih cepat bagi konsumen khususnya di kota Pamanukan dan juga sekitarnya.***

Halaman:

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x