Debut Dunia The New SUV Mitsubishi Motors dengan Empat Mode Penggerak, Diklaim Cocok buat Kondisi Indonesia

- 30 Juli 2023, 19:54 WIB
The New SUV Mitsubishi Motors akan melakukan debut dunia di Indonesia atau tepatnya di ajang GIIAS 2023 yang akan dimulai pada 10 Agustus 2023 mendatang.*
The New SUV Mitsubishi Motors akan melakukan debut dunia di Indonesia atau tepatnya di ajang GIIAS 2023 yang akan dimulai pada 10 Agustus 2023 mendatang.* /MMKSI

ZONA PRIANGAN - Mitsubishi Motors akan menggelar World Premiere The New SUV pada ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS), yang akan berlangsung mulai tanggal 10 Agustus 2023.

The New SUV Mitsubishi Motors yang akan melaksanakan debut dunia di Indonesia, masih terus jadi pembicaraan orang meski saat ini belum diluncurkan.

Namun, beberapa informasi mengenai bagaimana model produksi nantinya sudah dibagikan oleh Mitsubishi Motors dan Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) yang merupakan distributor Mitsubishi Motors di Indonesia.

Baca Juga: Mitsubishi Xpander Exceed Bertabur Fitur dengan Harga Terjangkau Menawarkan Value for Money Tinggi

The New SUV dari Mitsubishi Motors ini akan memiliki banyak hal menarik mulai dari desain yang futuristis, kabin interior yang lapang, serta banyak fitur menarik yang bisa jadi pembeda dengan kompetitor.

Model baru ini dilengkapi dengan empat mode penggerak – termasuk mode Wet, yang pertama kali hadir pada model Mitsubishi — untuk sensasi berkendara aman dan tenang dalam berbagai kondisi cuaca dan jalan.

 Siluet tampak belakang dari SUV baru Mitsubishi Motors yang telah dinanti banyak pihak terutama publik otomotif.*/
Siluet tampak belakang dari SUV baru Mitsubishi Motors yang telah dinanti banyak pihak terutama publik otomotif.*/ MMKSI


Mode itu diyakini sangat sesuai dengan kondisi geografis dan cuaca di Indonesia. Secara umum, The New SUV Mitsubishi Motors memiliki empat mode berkendara yang bisa disesuaikan Normal, Wet, Mud, dan Gravel.

Baca Juga: Tak Sabar Menanti Kehadiran SUV Kompak dari Mitsubishi dengan Ciri Kokoh, Otentik dan Futuristik

Dikemukakan sebelumnya oleh Tetsuhiro Tsuchida, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI, saat press conference 27 Maret 2023, bahwa SUV baru Mitsubishi ini diyakininya bisa cocok dimana-mana di segala medan.

"The New SUV ini memang bukan buat Paris Dakar, mobil ini dikembangkan untuk pasar Indonesia. Itu berarti dari Jakarta hingga seluruhnya. Mobil ini kan punya driving mode empat salah satunya wet mode. Mode ini bisa disesuaikan dengan jalan apa pun," kata Tsuchida.

Setiap mode berkendara memiliki banyak kelebihan masing-masing. Wet mode menawarkan gaya berkendara yang sesuai dengan kondisi jalan basah, tergenang air, hingga banjir.

Baca Juga: Mid-Size SUV Honda Elevate Lakukan Debut Dunia di India, Kapan Hadir di Indonesia?

Pengujian yang luas terhadap model terbaru ini telah dilakukan di berbagai medan dan jalan di Indonesia, karena Indonesia merupakan negara pertama di mana kendaraan ini akan dipasarkan.

Kemudian ditegaskan oleh Guntur Harling, General Manager Product Strategy Division PT MMKSI, saat press konference pada 18 Februari 2023, bahwa Wet mode akan diperkenalkan pertama oleh Mitsubishi motors.

Baca Juga: Begini Jadinya jika Emak-Emak Doyan Adventure Off-road, Mitsubishi Pajero Sport Memang Bisa Diandalkan

"Dirancang dengan mempertimbangkan wilayah di ASEAN pada umumnya. Wet mode bisa memberikan kenyamanan dan safety feeling yang lebih buat kendaraan ini," tegas Guntur Harling.

Pihak Mitsubishi Motors berkeyakinan bahwa kendaraan terbaru ini akan memenuhi harapan dan kebutuhan masyarakat Indonesia serta konsumen yang penuh semangat dalam menjalani petualangan hidup pada kesehariannya.***

Editor: Didih Hudaya ZP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah