Zinedine Doohan, Pereli Muda Reporter Televisi Menunjukkan Reputasinya di Kejurnas Sprint Rally Bandung

- 11 September 2023, 09:49 WIB
Zinedine Doohan (kiri) dan Edwyn Tedjasurya, duo anak-bapak yang mampu memperlihatkan prestasi sekaligus reputasinya di ajang Kejurnas Sprint Rally Putaran 4 di Bandung, 9-10 September 2023.*/
Zinedine Doohan (kiri) dan Edwyn Tedjasurya, duo anak-bapak yang mampu memperlihatkan prestasi sekaligus reputasinya di ajang Kejurnas Sprint Rally Putaran 4 di Bandung, 9-10 September 2023.*/ /Kolase ZonaPriangan/Didih Hudaya

ZONA PRIANGAN - Di tengah kesibukannya sebagai reporter TVOne, Zinedine Doohan (23 tahun) menyempatkan diri mengikuti ajang Kejurnas Sprint Rally yang digelar di area parkir Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Kota Bandung, 9-10 September 2023.

Doohan yang sejatinya adalah pegiat otomotif kompetisi sekelas reli, slalom dan ajang balap roda empat lainnya, kali ini didampingi oleh ayahandanya sendiri Edwyn Tedjasurya di ajang Kejurnas Sprint Rally Putaran 4 tersebut.

Pasangan duo ayah-anak asal Bandung tersebut mengibarkan bendera Protect Sport menggunakan unit Mazda MR dan turun di kelas R1.

Baca Juga: Kejurnas Sprint Rally Putaran 4 Digelar di Trek Tarmac Stadion GBLA Bandung, 9-10 September 2023

Zinedine Doohan dan co-driver Edwyn Tedjasurya mampu memperlihatkan prestasi saat berlaga di kotanya sendiri, menjalani total empat special stages (4-SS) selama dua hari, Doohan mampu menembus 5 besar di kelas R1 dengan catatan waktu 19:07.93.

Juara di kelas R1 adalah Michael Mardonius-Denny Ugun (Suade Motorsport) yang membukukan waktu 15:41.31.

Zinedine Doohan (kiri) dan Edwyn Tedjasurya sebagai co-driver sesaat sebelum start di ajang Kejurnas Sprint Rally Putaran 4 di Bandung.*/
Zinedine Doohan (kiri) dan Edwyn Tedjasurya sebagai co-driver sesaat sebelum start di ajang Kejurnas Sprint Rally Putaran 4 di Bandung.*/ ZonaPriangan/Didih Hudaya

Hari pertama mobil pacu yang dikemudikan Doohan terkendala masalah girboks yang tak berfungsi maksimal sedangkan hari kedua masalah muncul dari bocornya saluran bahan bakar dan bensin bocor deras membasahi lintasan.

Baca Juga: Kejurnas Sprint Rally Putaran 4: Ryan Nirwan Juara di Kelas M1, Rifat Sungkar Tercepat di Kelas M2

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah