Tiga Orang Terkonfirmasi Positif Covid-19, Kegiatan Belajar di Pesantren Diliburkan

- 3 September 2020, 01:40 WIB
PETA Risiko Covid-19 Kota Banjar terdata sampai Rabu, 2 Sepetember 2020 pukul 14.00 WIB.*
PETA Risiko Covid-19 Kota Banjar terdata sampai Rabu, 2 Sepetember 2020 pukul 14.00 WIB.* /

"Kami berharap pandemi Covid-19 segera berakhir dan semuanya sehat-sehat, supaya KBM di Kota Banjar kembali normal lagi," ujar Samsudin kepada wartawan Kabar Priangan, Dede Iwan.

Ditempat terpisah, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit di Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Banjar, H.Agus Budiana, mengatakan, sampai saat ini tiga santri yang terkonfirmasi positif Covid-19 menjalani perawatan di rumah sakit rujukan Covid-19, RSUD Kota Banjar.

Baca Juga: Jelang Kompetisi Liga 1 2020 Bergulir, Kondisi Fisik Pemain Persib Masih Perlu Digenjot

"Dari 101 orang yang mengalami kontak erat dengan 3 santri yang terkonfirmasi positif itu, diketahui sebanyak 99 orang santri dan dua pengasuh pesantren," ujar H.Agus Budiana.

Menurut Jubir Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Banjar, H.Tomy Subagja, sebanyak 101 orang yang mengalami kontak erat saat menjalani karantina mandiri.

"Terkait sebanyak 187 orang yang sebelumnya kontak erat itu, saat ini berstatus selesai atau discarded," H.Tomy Subagja.

Baca Juga: Babak Baru Vicky-Angel, Giliran Bebby Membuat Laporan Pencemaran Nama Baik

Berdasarkan Rekap Risiko Covid-19 Kota Banjar terdata sampai Rabu, 2 Sepetember 2020 pukul 14.00 WIB, dari 13 orang terkonfirmasi positif Covid-19 hasil PCR di Kota Banjar, diketahui sebanyak 3 orang masih dirawat di RSUD Banjar, sebanyak 9 orang sembuh dan seorang meninggal dunia.

Adapun total warga di Banjar yang menjalani pemeriksaan rapid test selama ini sebanyak 6.100 orang.

Diketahui yang hasil reaktif warga Banjar sebanyak 122 orang dan warga luar Banjar 36 orang.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah