Pesawat Terbang Hari Kiamat Dirancang untuk Mengamankan Putin dari Perang Nuklir

- 30 Juli 2021, 23:03 WIB
Salah satu pesawat terbang komersial Ilyusin milik Rusia.*
Salah satu pesawat terbang komersial Ilyusin milik Rusia.* /Transport-photo /Leonid Faerberg

ZONA PRIANGAN – Rusia kini tengah membuat pesawat terbang “Hari Kiamat” milik Presiden Vladimir Putin.

Pesawat itu diharapkan menjadi pesawat terbang paling canggih dan menjadi pusat kendali dalam situasi konflik bersenjata nuklir.

Pertama kali dilaporkan Moscow Times, pesawat terbang ini tengah dibangun di Voronezh, mengutip sebuah sumber di kompleks industri militer negara ini.

Baca Juga: Presiden Salahkan Militer, Pesawat Meledak di Tribun Penonton Sknyliv Aviation Show, 77 Orang Tewas

Sementara kantor berita Tass, telah melaporkan sejak tahun lalu bahwa pesawat tersebut sesungguhnya akan dimodifikasi dari pesawat penumpang Ilyushin IL-96-400M, sebuah pesawat komersial di Rusia.

Pesawat ini merupakan penumpang jenis jarak jauh dan berbadan lebar yang dirancang oleh Ilyushin dan saat ini dibuat oleh Asosiasi Produksi Pesawat Terbang Voronezh.

Mereka akan membuat sekurangnya dua pesawat raksasa dan salah satunya telah diproduksi.

Baca Juga: Ular Berkepala Dua Bernama Ben dan Jerry Bikin Kejutan Memakan Dua Ekor Tikus Secara Bersamaan

Pesawat ini akan menggantikan pesawat yang lebih tua IL-80 yang merupakan versi militer dari pesawat penumpang IL-86.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Moscow Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x