Inilah Spesifikasi iphone SE 2020

- 23 September 2020, 13:53 WIB
iphone SE 2020 akan segera dirilis 2 Oktober 2020 mendatang.
iphone SE 2020 akan segera dirilis 2 Oktober 2020 mendatang. /Zonapriangan.com/ibox.co.id

ZONA PRIANGAN - iPhone SE 2020 akan segera resmi meluncur di Indonesia, pada 2 Oktober 2020 mendatang.

Kabar iPhone SE 2 akan dirilis, memang sudah menjadi kabar lama, meski akhirnya resmi akan rilis di tengah pandemi Covid-19, atau virus corona yang sedang mewabah dunia ini.

Selain itu, beberapa pihak juga mengatakan, bahwa iPhone SE 2 ini juga bisa disebut sebagai iPhone 9.

Baca Juga: Daftar Harga HP Vivo 23 September 2020: Vivo Y30, Vivo V15, Vivo S1 Pro, dan Vivo X50 Pro

Hal tersebut sehubungan, karena iPhone memang belum memiliki seri ke 9, di mana dari iPhone 8, Apple langsung merilis iPhone X, XS, dan Xr.

iPhone SE 2020 datang dengan layar berukuran 4,7 inci dan resolusinya Retina HD.

Dikutip Zonapriangan.com dari Gizmologi.id, smartphone ini juga sudah mendukung Dolby Vision dan HDR10 serta Haptic Touch untuk Quick Actions. Tentu saja, yang menarik dari smartphone ini adalah dukungan chipset A13 Bionic.

Baca Juga: Update Harga HP OPPO Pertengahan September 2020: Oppo A52,Oppo A53, Oppo Find X2, dan Oppo Reno 4

iphone SE 2020  ini punya tiga pilihan internal storage yang ditawarkan, yakni 64 GB, 128 GB dan yang lebih tinggi adalah 256 GB.


iphone SE 2020
iphone SE 2020 ibox.co.id

Untuk Kamera, iPhone SE 2020 hanya punya satu kamera di bagian belakang, yakni lensa 12 MP dengan aperture f/1.8.

Berkat ISP dan Neural Engine A13, iPhone SE 2020 dapat mengambil gambar mode portrait dengan enam efek pencahayaan yang berbeda.

Selain itu, ada juga dukungan kamera depan 7 MP untuk mengambil foto portrait. Smartphone ini juga dapat merekam video 4K pada 60fps.

Kapasitas baterai iPhone SE 2020  ini mendukung pengisian daya 18W dan mendukung pengisian daya nirkabel.

Dengan pengisi daya 18W, pengguna dapat mengisi iPhone SE 2020 dari kosong hingga 50% dalam waktu 30 menit.

Untuk masalah harga iphone SE 2020 ini belum dirilis, kita tunggu saja 2 Oktober 2020 mendatang.***

Editor: Yudhi Prasetiyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x