Ain Dubai, Wahana Kincir Raksasa yang Mampu Menampung 1.750 Turis Sekali Angkut

30 Agustus 2021, 20:54 WIB
Wahana pemecah rekor dunia ini tingginya 250 meter.* /Daily Mail /Victor Romera

ZONA PRIANGAN - Tahun lalu, sebuah acara TV Impossible Engineering mempertunjukkan bagaimana sebuah roda raksasa dibangun di Dubai.

Tahun ini para pengunjung akhirnya bisa menikmati wahana di Dubai itu pada 21 Oktober mendatang.

Roda pemecah rekor dunia ini tingginya 250 meter, tersusun dari 48 ruang kabin di ujung-ujungnya yang bisa memuat sebanyak 1.750 turis dalam satu waktu.

Baca Juga: Ini 5 Jembatan dengan Cerita Horor Menyeramkan, Nomor 2 Jadi Tempat Favorit Bunuh Diri

Saat proses pembangunannya, lebih dari 9.000 baja dipasang untuk menciptakan struktur ini. Dan ditopang oleh empat kaki yang bobotnya sama dengan pesawat Boeing 747 jumbo jet.

Jenis crane terbesar di dunia pun digunakan dalam prosesnya, dan setiap bagian roda diangkut ke lokasi oleh kapal tongkang.

Poros dan spindle – yang menghubungan semua kaki secara bersamaan – merupakan bagian paling berat dari konstruksi ini, walaupun velk dari roda ini bobotnya setara dengan 16 jet Airbus A380.

Baca Juga: Bunuh Diri Kembali Terjadi di The Vessel, Kemungkinan Ditutup Karena Tebarkan Horor

Ain Dubai dibangun di kota buatan Pulau Perairan Biru (Bluewaters Island) yang menawarkan pemandangan kaki langit Dubai.

Wahana itu, mengundang para penumpang untuk menatap cahaya keemasan matahari terbenam di atas bangunan-bangunan pencakar langit.

Saat malam tiba, Ain Dubai akan diterangi dengan cahaya LED.

Baca Juga: Di Kota Cap D'Adge, Pergi ke Bank atau Supermarket Boleh Telanjang, di Jalanan Banyak yang Bugil

Pengelola Ain Dubai mengklaim para penumpangnya bisa menikmati 19 pengalaman yang benar-benar unik di atas roda raksasa ini, dari paket perayaan hingga makan malam di dalam kabin.

Ada tiga jenis utama kabin di kincir raksasa ini; Kabin Pengamatan, Kabin Sosial, dan Kabin Privat.

Seperti dikatakan Ain Dubai yang dilansir Daily Mail, Kabin Pengamatan akan menawarkan pemandangan 360 derajat Instagramable yang tak pernah dilihat sebelumnya.

Baca Juga: Rekaman Mengerikan, Perut Ular Piton Pecah Setelah Memakan Sapi Sekaligus

Kabin Sosial memberikan paket minuman inklusif yang menawarkan sesuatu yang istimewa untuk penumpangnya.

Terakhir, Kabin Privat khusus untuk berbagai even, menawarkan paket perayaan seperti ulang tahun, pernikahan, pesta budaya, dan bisnis.

Sekali berotasi kincir ini menempuh sekitar 38 menit, walaupun penumpang bisa memesan dua kali rotasi sekitar 76 menit.

Baca Juga: Ular Hitam Perut Merah Meringkuk di Sebuah Toko, Nyaris Lakukan Gigitan yang Mematikan

“Ain Dubai menawarkan pengalaman bersantap lain dari pada yang lain untuk semua pengunjung termasuk kabin even khusus yang mewah,” kata Manajer Umum Ain Dubai Ronald Drake saat peluncuran wahana ini.

“Pengalaman pesta dan kehidupan malam, pilihan kuliner unik, kabin ramah keluarga dan pengalaman romantis untuk momen khusus,” tambahnya.

Ain Dubai berperan strategis dalam mendukung visi jangka panjang Dubai sebagai kunci poros pariwisata dunia.

Baca Juga: Kelahiran Bayi Berkepala Tiga di Uttar Pradesh India Mengundang Kehebohan Warga

Kawasan itu dicanangkan oleh Sheikh Mohammed bin Rashid Al Maktoum, Wakil Presiden dan Perdana Menteri Uni Emirat Arab dan penguasa Dubai.***

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Daily Mail

Tags

Terkini

Terpopuler