Hadirkan Puluhan Pedagang Bakmi Terbaik, Tirta Lie Gelar Bakmi Festival 2024 di Mal Istana Plaza Bandung

- 1 Februari 2024, 23:45 WIB
Hadirkan puluhan pedagang bakmi terbaik, Tirta Lie gelar Bakmi Festival 2024 di Mal Istana Plaza Bandung pada 31 Januari hingga 4 Februari 2024 mendatang.
Hadirkan puluhan pedagang bakmi terbaik, Tirta Lie gelar Bakmi Festival 2024 di Mal Istana Plaza Bandung pada 31 Januari hingga 4 Februari 2024 mendatang. /ZonaPriangan.com/Yurri Erfansyah/

Tirta Lie dikenal sebagai praktisi kuliner khususnya Kuliner Bakmi yang telah mendapatkan Rekor Muri di tahun 2014 sebagai pengunjung dan memberikan referensi bakmi terbanyak di Indonesia baik yang halal maupun non halal dimana piagam Tirta Lie Approved telah menjadi acuan atau referensi masyarakat untuk mendapatkan hidangan mie yang kelezatannya terjamin terutama untuk bakmi non halal.

Hingga saat ini Tirta Lie berhasil menyelenggarakan festival di berbagai kota di Indonesia seperti Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya dan Bali dimana pada setiap penyelenggaraannya mendapatkan antusiasme yang luar biasa dari masyarakat.

Baca Juga: Kolaborasi Kuliner Paling Ditunggu di Bandung, Feast Bandung dan Hokkaido Izakaya Membawa Cita Rasa Jepang

"Peserta tidak mendaftarkan diri tapi dipilih untuk menjadi peserta, persyaratan utama adalah harus memiliki piagam  Tirta Lie. Otomatis yang mengikuti festival ini bakmi terbaik yang ada di indonesia," ujarnya.

Chief Marketing Officer PT Lippo Malls Indonesia, Danny Crayton, menyatakan, sebagai upaya untuk terus memberikan kegiatan yg menarik dan diminati masyarakat dimana salah satunya adalah kegiatan kuliner, pihaknya berkomitmen utk memghadirkan program kuliner dengan menggandeng Tirta Lie Bakmi Festival yg sebelumnya sukses diselenggarakan di beberapa mal Lippo Malls dengan harapan masyarakat dapat berwisata kuliner dengan sajian bakmi Nusantara pada event ini.

"Karena bakmi merupakan salah satu makanan favorit masyarakat indonesia yang disajikan dengan citarasa yang sangat beragam," pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Yurri Erfansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah