Pohon Aglonema Tiara Turun Harga, Tampilannya Tetap Megah Memanjakan Mata

- 5 September 2021, 17:56 WIB
Tanaman hias aglonema tiara.*
Tanaman hias aglonema tiara.* /shopee.co.id/

ZONA PRIANGAN - Aglonema tiara termasuk tanaman hias yang cukup terkenal di kalangan kolektor dan familier dengan ibu-ibu.

Nama aglonema tiara makin melejit setelah di beberapa ajang lomba tanaman hias sering menjadi juara.

Seiring kemenangan di beberapa lomba, harga aglonema tiara sempat melambung hingga di atas Rp1 juta.

Baca Juga: Aglonema Dud Anjamani Miliki Daun yang Eksotik, Banyak yang Dijual dengan Harga Rp75 Ribu

Namun dengan banyaknya pembudidaya yang sukses menghasilkan aglonema tiara, harga tanaman hias perlahan turun.

Kini ibu-ibu dengan mengeluarkan uang Rp150 ribu sudah mendapatkan bibit aglonema tiara yang bagus.

Memang di beberapa toko online, banyak aglonema tiara yang ditawarkan di kisaran Rp250 ribu ke atas. Itu untuk kualitas tertentu.

Baca Juga: Anthurium Black Eagle Membawa Sifat Anthurium Garuda dan Anthurium Black

Hingga tahun 2021 masih banyak penggemar tanaman hias yang mencari aglonema tiara, dengan alasan tampilannya begitu menggoda.

Pohon aglonema tiara memang menyuguhkan pesona daun yang megah. Perpaduan warna hijau tua dan merah sangat memanjakan mata.

Bentuk daun aglonema tiara cenderung oval. Ukurannya tidak besar, sehingga bisa ditempatkan dalam ruangan.

Baca Juga: Keladi Party Punch Terlihat Sederhana tapi Harganya Masih Tinggi

Urat daunnya nyaris tidak terlihat, namun warna merah kadang memberi tanda guratan-guratan.

Pohon aglonema tiara memiliki batang yang tergolong pendek, dengan ciri khas warna merah muda.

Jika ibu-ibu memajang aglonema tiara dalam ruangan, termasuk aman dari serangan hama. Tapi sesekali perlu dijemur untuk mendapatkan cahaya.

Baca Juga: Merawat Philodendron Marble Sangat Mudah, Cocok untuk Ibu-ibu Penggemar Tanaman Hias Pemula

Perlu ibu-ibu ketahui, pertumbuhan aglonema tiara tergolong cepat dan mudah bertunas, antara indukan dan anakan akan membentuk posisi yang rapi dan arah pertumbuhannya teratur.

Artinya jika ibu-ibu punya waktu luang, bisa menambah koleksi aglonema tiara dengan mengembangbiakan sendiri, tinggal memindahkan tunasnya.***

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x