Melindungi Adiknya, Milly Digigit Ular Cokelat, Terancam Gagal Organ Karena Racun Menyerang Lehernya

- 8 September 2021, 07:18 WIB
Seekor ular cokelat merayap ke kebun warga Queensland, Australia dan menggigit anjing peliharaannya.*
Seekor ular cokelat merayap ke kebun warga Queensland, Australia dan menggigit anjing peliharaannya.* /Facebook /Madeline Mills

Milly tetap berada di dokter hewan sejak dirawat dalam kondisi kritis, sedangkan Tonka tidak terkena racun bisa ular.

Madeline mengatakan kepada 9News.com.au: "Untungnya saya ada di rumah dan mengetahui insiden gigitan ular itu."

Baca Juga: Mimpi Menikah dan Mimpi Selingkuh Punya Perbedaan Arti, Ini Penjelasannya

Dalam waktu lima menit setelah digigit beberapa kali di leher dan kaki, Milly merasakan efek racunnya.

"Milly tampaknya telah melindungi adiknya Tonka, yang tidak mendapatkan racun apapun," tutur Madeline yang dikutip Daily Star.

Untuk menjaga Milly tetap hidup, anjing diberi antivenom dan dipasang infus. Dia tampaknya masih dipantau untuk mencegah kegagalan organ.

Madeline mendesak sesama warga Australia untuk ekstra waspada, secara teratur memotong rumput mereka, untuk mencegah serangan ular.***

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Daily Star


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x