Kuil Gopi Tirath Jadi Pusat Ziarah Umat Hindu tapi yang Merawatnya Seorang Muslim India

- 23 Februari 2022, 19:41 WIB
Pria bisu dan tuli ini dengan telaten merawat Kuil Gopi Tirath di Srinagar, India.*
Pria bisu dan tuli ini dengan telaten merawat Kuil Gopi Tirath di Srinagar, India.* /Excelsior /Shakeel

ZONA PRIANGAN – Tidak peduli akan keterbatasannya dalam berbicara dan mendengar, hal itu tidaklah menjadi rintangan untuk bekerja dengan sepenuh hati.

Seorang pria Muslim berusia 34 tahun setiap hari merawat Kuil Gopi Tirath di kawasan Nishat yang berlokasi di bawah bayangan perbukitan Zabarwan, Kashmir, India.

Nisar Ahmad Alaie, seperti dilansir dailyexcelsior.com, melanjutkan pekerjaan ayahnya sebagai perawat kuil Hindu tersebut lebih dari 5 tahun.

Baca Juga: Govindan Gopalakrishnan Penganut Hindu yang Mendapat Julukan Manusia Masjid

Dengan mendapat upah sebesar 8000 rupee (lebih dari Rp 1,5 juta), ia mengambil alih tanggung jawab pada Juli tahun lalu segera setelah ayahnya meninggal.

Menurut warga setempat, yang mengetahui keberadaan kuil tersebut, ayah Nisar merawat kuil ini setidaknya selama enam tahun setelah itu tetangganya mengambil alih pekerjaannya beberapa tahun kemudian.

Dan setelah itu Nisar diberi upah untuk merawat kuil tersebut, menurut warga setempat, ia melakukannya dengan penuh dedikasi.

Baca Juga: Yusuf Hamka, Sosok Pengusaha Keturunan Tionghoa yang Membangun 1.000 Masjid di Indonesia

Mereka mengatakan bahwa kuil ini lama dibiarkan kondisinya bobrok, akhirnya direnovasi oleh Samajik Vikas Sanstha pada 2014 setelah warga Muslim yang tinggal di kawasan tersebut mulai merawat kuil ini karena banyak dikunjungi para peziarah.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Daily Excelsior


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x