Manchester United Vs Chelsea, Siapa Yang Lolos Ke Final FA ?

- 19 Juli 2020, 08:22 WIB
Manchester United VS Chelsea akan tersaji dalam semifinal Piala FA, Senin 20 Juli 2020, WIB dini hari nanti.*/  Catherine Ivill/Getty Images)
Manchester United VS Chelsea akan tersaji dalam semifinal Piala FA, Senin 20 Juli 2020, WIB dini hari nanti.*/ Catherine Ivill/Getty Images) /

Bagaimana dengan Chelsea? Setelah kalah di tiga pertemuan terakhir, mereka bertekad untuk balas dendam di Wembley. Dan itu cukup realistis jika melihat perkembangan mereka belakangan ini.

Sebagai pemain, Lampard memenangi trofi ini empat kali bersama Chelsea.

Baca Juga: Rumor Bursa Transfer Klub-Klub Eropa Terkini

Sukses itu turun langsung dari ayahnya, Frank Lampard sr. yang juara FA bersama West Ham pada 1975 dan 1980.

Sementara pamannya, Harry Redknapp adalah manajer Inggris terakhir yang memenangkan turnamen, dengan Portsmouth 12 tahun lalu.

Tapi, Lampard tidak ingin mengingat sejarah keluarga tersebut. “Fokus mutlak saya adalah tahun ini,” jelasnya di situs resmi Chelsea.

Baca Juga: Siapa Yang Akan Menyusul Norwich City Terdegradasi ?

Lampard juga menyadari bahwa bukan pekerjaan enteng untuk mengalahkan MU.

“Kami akan menghadapi tim yang sedang dalam performa yang luar biasa, dan jika kami berhasil melewati itu, kami akan melawan tim lain dalam performa yang sangat baik, dan itulah akhir dari semuanya. Kami ingin menang,” ujarnya.

Kedua tim ini telah ditunggu di partai Final oleh The Gunners Arsenal yang telah lolos terlebih dan mengalahkan Manchester City dengan skor 2-0, pada Minggu 19 Juli 2020, dini hari tadi.

Halaman:

Editor: Yudhi Prasetiyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x