Hasil Piala FA: MU Tersingkir, Chelsea Lolos ke Final

- 20 Juli 2020, 06:29 WIB
Olivier Giroud  mencetak gol dan membawa Chelsea lolos ke Final Piala FA.*/Instagram @chelseafc
Olivier Giroud mencetak gol dan membawa Chelsea lolos ke Final Piala FA.*/Instagram @chelseafc /

ZONA PRIANGAN - Para Pemain Chelsea mengekspresikan kegembiraannya setelah The Blues meraih kemenangan atas Manchester United di laga semi-final Piala FA, Senin, 20 Juli 2020 dini hari tadi.

Chelsea mengalahkan MU dengan skor 3-1 di semifinal Piala FA 2019/2020, lewat gol Olivier Giroud (45'), Mason Mount (46'), dan gol bunuh diri Harry Maguire (74').

Sedangkan gol hiburan untuk MU hadir dari penalti Bruno Fernandes (85').

Baca Juga: Oktober 2020, Suporter Liga Premier Diizinkan Penuhi Stadion

Di partai final pada 1 Agustus 2020 mendatang, Chelsea akan bertemu sesama finalis klub asal London, Arsenal.

Sehari sebelumnya Arsenal juga menyingkirkan wakil Manchester, Manchester City, setelah menang 2-0.

Sekilas Pertandingan

Ole Gunnar Solskjaer tidan menurunkan skuad utamanya alias banyak merotasi tim.

Baca Juga: Fabio Quartararo Juara di Seri Pembuka MotoGP 2020

Paul Pogba, Luke Shaw, Anthony Martial dan Mason Greenwood dicadangkan.

Sedangkan Chelsea turun dengan mayoritas kekuatan terbaik.

Cederanya Eric Bailly pada pertengahan babak pertama, membuat bek MU tersebut harus meninggalkan lapangan.

Baca Juga: Arsenal 2-0 Man City: Aubameyang Antarkan The Gunners Ke Final Piala FA

Di menit masa injury time babak pertama, petaka datang bagi MU, Chelsea mampu unggul lebih dahulu melalui sundulan Olivier Giroud yang meneruskan umpan silang Cesar Azpilicueta.

Gol Chelsea ini tercipta akibat kesalahan De Gea. Bola seharusnya bisa diamankan pemain asal Spanyol tersebut. Skor 1-0 mengakhiri babak pertama.

Babak kedua baru berjalan satu menit, Chelsea mampu menggandakan skor.

Baca Juga: Leeds United Kembali Naik Ke Liga Premier Inggris

Lagi-lagi sebuah kesalahan yang dilakukan oleh De Gea membuat Chelsea bisa menambah golnya.

Eks pemain Atletico Madrid itu gagal menghalau sepakan jarak jauh Mason Mount.

MU berupaya secepatnya memperkecil ketertinggalan. Peluang emas didapat Marcus Rashford pada menit 53. Sayangnya sepakan Rashford masih melebar.

Baca Juga: Rumor Bursa Transfer Klub-Klub Eropa Terkini

Guna menambah daya gedor tim, Solskjaer akhirnya memasukkan Pogba dan Greenwood, namun upaya tersebut terlambat, Chelsea terus tampil trengginas.

Harry Maguire melewatkan peluang untuk memperkecil ketertinggalan MU di menit 67. Sundulan Maguire masih melebar meski gawang sudah terbuka lebar.

Gagal mencetak gol, Maguire justru malah membuat gol bunuh diri tujuh menit kemudian, membuat Chelsea menambah keunggulannya menjadi 3-0.

Baca Juga: Oblak Kemungkinan Pindah Ke Chelsea

Di menit 85 Wasit memberikan penalti kepada MU, setelah Callum Hudson-Odoi melanggar Anthony Martial.

Bruno Fernandes yang maju sebagai eksekutor berhasil menjalankan tugasnya.

Skor kemenangan menjadi 3-1 untuk Chelsea.

Hingga peluit panjang, tak ada lagi gol yang tercipta, dan Chelsea keluar sebagai pemenang.***

Editor: Yudhi Prasetiyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah