Ini 10 Daftar Mobil Paling Lambat, Ada Toyota, Kia, VW, Ford Paling Atas Ditempati Hyundai

8 Juni 2021, 17:09 WIB
Hyundai i10 1.0 MPi telah menduduki puncak daftar mobil baru paling lambat versi Auto Express.* /The Sun/

ZONA PRIANANGAN - Hyundai i10 1.0 MPi menempati peringkat teratas sebagai mobil paling lambat untuk melaju.

Hyundai i10 1.0 MPi membutuhkan waktu 17,3 detik untuk melaju dari 0 hingga 62mph.

Majalah otomotif Auto Express yang dikutip The Sun mengeluarkan tabel 10 besar slowcoaches, dimana Hyundai i10 1.0 MPi berada di urutan pertama.

Baca Juga: Donald Trump Semangat Berpidato Tidak Menyadari Celananya Terbalik

Sepuluh besar mobil slowcoaches itu, lebih terjangkau untuk dibeli masyarakat, dengan menyertakan fitur gadget yang lebih cepat.

Auto Express menyebut, meskipun mereka adalah mobil baru dengan akselerasi paling lambat di Inggris, mereka lebih cepat daripada kendaraan di tahun 1970-an dan 1980-an.

“Model-model dalam daftar mobil paling lambat ini membawa kinerja santai ke tingkat berikutnya," kelas Auto Express.

Baca Juga: Amerika Serikat Ketar-ketir, China Membuat Kapal Induk Tipe 003 yang Cocok dengan Apa pun di Air

Di beberapa tempat, pengguna Hyundai i10 1.0 MPi mungkin merasa sulit untuk mengikuti arus lalu lintas di jalan yang lebih cepat.

Penngguna harus memiliki kemampuan manuver menyalip dan memerlukan perencanaan ekstra.

Namun ditambahkan: “Banyak dari mobil-mobil ini akan menawarkan asuransi murah, yang menjadikan mereka mobil pertama yang bagus."

Baca Juga: Ini Daftar 30 Negara yang Tidak Mengakui Israel, Korea Utara dan Indonesia Kembali Sepaham

Menurut Auto Express, keunggulan Hyundai i10 1.0 MPi cocok untuk kendaraan dalam kota. Pengemudi tidak banyak mengeluarkan tenaga.

Berikut daftar 10 besar mobil yang paling lambat dirilis Auto Express:

1. Hyundai i10 1.0 MPi kemampuan 17.3 secs 97mph

2. Renault Clio kemampuan 17.1 secs 99mph

3. Dacia Sandero kemampuan 16.7 secs 98mph

Baca Juga: 60 Orang di China Sudah Mendaftar Ketika Meninggal Ingin Dihidupkan Kembali

4. Kia Picanto kemampuan 16.5 secs 99mph

5. Skoda Fabia kemampuan 16.2 secs 99mph

6. VW Transporter Shuttle 15.5 secs 102mph

7. VW Polo kemampuan 15.4 secs 106mph

8. SEAT Ibiza kemampuan 15.3 secs 106mph

Baca Juga: Ternyata Israel Jual Kuota Internet Sangat Murah, 1GB Cuma Rp711 di Indonesia Rp12 Ribu

9. Toyota Aygo kemampuan 15.2 secs 99 mph

10. Ford Tourneo Connect kemampuan 15 secs 105 mph.***

Editor: Parama Ghaly

Sumber: The Sun

Tags

Terkini

Terpopuler