HBC Luncurkan Honda Type R, Penjualan Paling Laris di Jawa Barat dan Banten Masih Dipegang Brio Satya

- 1 April 2023, 21:41 WIB
Honda Bandung Center (HBC) meluncurkan mobil Honda Type R yang dijual secara terbatas.*
Honda Bandung Center (HBC) meluncurkan mobil Honda Type R yang dijual secara terbatas.* /zonapriangan.com/Parama Ghaly

ZONA PRIANGAN - Penjualan mobil mendekati Lebaran yang biasanya melonjak, tahun ini agak tersendat karena dua faktor.

Pertama, setelah bebas dari Covid-19, masyarakat lebih fokus membelanjakan uang untuk sektor wisata. Kedua, kenaikan pajak, turut mempengaruhi penjualan mobil.

Direktur Honda Bandung Center (HBC) Iwan Tjandradinata mengakui penjualan mobil agak tersendat. Selain dua faktor di atas, juga pasokan mobil saat ini sangat terbatas.

Baca Juga: Fitra Eri Bersama HBC Racing Team Optimistis Meraih Terdepan, Pradana Adi Ingin Naik Podium Lagi di Kejurnas

Bahkan, Iwan Tjandradinata memperkirakan, pasokan mobil tahun depan akan lebih sedikit lagi. Itu dipengaruhi salah satunya oleh kelangkaan chip.

"Jadi, masyarakat yang telah mendapatkan mobil tahun ini merupakan hal beruntung. Produksi mobil saat ini agak tersendat," ujar Iwan usai launching mobil Honda Type R di di pelataran 23 Paskal Hyper Square Kota Bandung.

Honda Type R merupakan generasi terbaru dari All New Honda Civic. Mobil Honda Honda Civic Type R generasi keenam ini menggunakan basis dari Honda Civic generasi kesebelas.

Baca Juga: Fitra Eri Identik dengan Angka 18, Ini 4 Alasan Mengapa Pembalap Nasional Itu Memilih Nomor Keberuntungannya

Iwan menjelaskan, All New Honda Civic Type R dikembangkan sebagai puncak dari mobil sport Honda yang mengusung karakter Pure Sport.

Perlu diketahui Honda Type R berhasil memecahkan rekor sebagai mobil penggerak roda depan tercepat di Sirkuit Suzuka, Jepang dengan mencatat Lap Time 2 menit 23.120 detik.

Di sisi lain, Iwan menyampaikan kabar gembira dimana mobil Honda Brio Satya menjadi mobil yang paling laris sehingga memberikan kontribusi terbesar di penjulan wilayah Jawa Barat dan Banten.

Baca Juga: Fitra Eri Jajal Fitur Canggih Kendaraan di Kawasan Ciater Subang dan Parongpong Bandung Barat

Melihat hasil itu, Iwan optimistis Honda bisa kembali berada di dua besar penjualan mobil dan memenuhi target di akhir tahun 2023 nanti.

Junior Sales Area Manajer HBC, Kevin Hartono menambahkan, semua komponen utuh mobil Honda Type R dibawa langsung dari pabrikan Jepang.

Menurut Kevin Hartono, harga jual Honda Type R sangat tinggi tapi itu sesuai dengan performa yang dimilikinya. Mobil jenis ini juga dijual terbatas tapi peminatnya cukup banyak, jadi harus waiting list.***

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x