Suzuki XBee Mengandalkan Sistem Penggerak 4-Wheel Drive

- 8 September 2020, 19:18 WIB
Suzuki X-Bee./Hybrid MZ 4 WD Worldcarfans
Suzuki X-Bee./Hybrid MZ 4 WD Worldcarfans /

ZONA PRIANGAN - Suzuki Motor Corporation menghadirkan generasi berikutnya dari Suzuki Ignis, yakni Suzuki XBEE atau cross-bee.

Performa mobil mengandalkan mesin turbo berkapasitas 1.0L dipadu mild hybrid system.

Transmisi otomatis 6-percepatan cukup membuatnya melaju kencang dan tetap efisien.

Baca Juga: Daftar Harga Sepeda Balap, 7 September 2020, dari Police Toronto (Element) dan Polygon, Terjangkau

Mengalami sentuhan sebagai genre baru crossover wagon. XBEE diklaim menghadirkan kabin yang luas dikelasnya dan menyenangkan dengan ketangguhan dan kepraktisan lazimnya Sport Utility Vehicle.

Mobil ini mengandalkan sistem penggerak 4WD dengan dua mode pengendaraan yakni Sport mode dan Snow mode.

Fitur Grip Control juga membuat mobil mudah melaju ketika di jalan berlumpur atau permukaan jalan licin, serta
Hill Descent Control kendaraan melaju 7 km/jam ketika melewati turunan. Belum diketahui, kapan mobil ini dipasarkan di Indonesia.***

 

Editor: Didih Hudaya ZP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah