Daihatsu Gran Max Sukses Menjadi Pilihan Utama untuk Bisnis di Indonesia

- 21 Juni 2024, 06:01 WIB
Daihatsu Gran Max Blind Van yang didesain menjadi armada ekspedisi.*
Daihatsu Gran Max Blind Van yang didesain menjadi armada ekspedisi.* /Astra Daihatsu Motor

Para pebisnis bisa tetap tenang dengan kemudahan perawatan Gran Max karena dapat menikmati layanan Servis Gratis Paling Komplit meliputi, Gratis Jasa, Part, dan Oli selama 2 tahun atau 30.000 KM mana yang lebih dulu tercapai.

Kemudian, Servis Cepat dan hemat waktu oleh teknisi ahlinya Gran Max di seluruh bengkel Astra Daihatsu; Servis kendaraan dimana saja dengan dukungan layanan 289 unit DMS (Daihatsu Mobile Service); serta jaringan servis sebanyak 172 bengkel resmi Daihatsu yang tersebar di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Gaikindo Catat Penjualan Toyota, Daihatsu dan Honda Terlaris di Februari 2024

Secara spesifikasi, Gran Max memiliki 2 pilihan mesin dengan kapasitas 1.300 cc dan 1.500cc. Khusus pada varian mesin 1.500cc, Gran Max menggunakan mesin baru 1.5L 2NR-VE Dual VVT-I memiliki performa yang bertenaga sehingga memudahkan pengusaha dalam membawa beragam muatan secara maksimal, sekaligus tetap irit bahan bakar.

Gran Max tersedia dalam berbagai tipe, mulai dari Gran Max Pick Up dengan harga mulai dari Rp 161.450.000; disusul tipe Gran Max Blind Van mulai dari Rp 178.100.000; serta Gran Max Mini Bus mulai dari Rp 204.250.000 (OTR DKI Jakarta).

Harga dapat berbeda tergantung varian yang dipilih, lokasi, dan wilayah.***

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah