Laba-laba Besar dengan Bentuk Aneh Muncul di Griya Bandung Asri, Ella: Takut Beracun

10 Agustus 2021, 16:37 WIB
Laba-laba besar dengan bentuk aneh muncul di kompleks Griya Bandung Asri.* /Facebook /Ella Yunia Perdani

ZONA PRIANGAN - Seekor laba-laba ukuran besar dan dengan bentuk aneh jadi perbincangan di jejaring sosial Facebook.

Hewan yang mengeluarkan jaring itu diposting oleh Ella Yunia Perdani. Dia memberi narasi apakah laba-laba ini beracun?

"Sudah beberapa hari di pekarangan rumah. Diusir, balik lagi. Apakah boleh dibunuh," tulis Ella.

Baca Juga: Henry, Kucing yang Nyaris Menerima Hukuman Mati di Texas Terselamatkan Secara Dramatis

Selain jadi perhatian di Facebook, laba-laba dengan bentuk aneh itu mengkhawatirkan keluarga Ella dan para tetangganya.

Sebelumnya, di kawasan Griya Bandung Asri (GBA) jarang ditemui laba-laba ukuran besar, apalagi bentuknya aneh.

Menurut Ella, sebenarnya laba-laba itu sudah diusir beberapa kali, namun kembali muncul dengan menebarkan jaring lumayan banyak.

Baca Juga: Alfie, Angsa Lucu Menghadapi Hukuman Mati, Warga Marah Desak Wali Kota untuk Menyelamatkan

Ella mengaku sempat takut jika laba-laba itu beracun. Tapi untuk membunuh binatang itu juga tidak berani.

Foto yang diposting Ella sudah mendapat berbagai tanggapan. Seorang netizen berkomentar: "Jangan dibunuh, singkirkan saja."

Netizen kedua agak ketakutan dan menulis: "Pernah kegigit laba-laba seperti itu. Warnanya mirip. Efeknya panas menggigil."

Baca Juga: Video Memilukan: Seekor Anjing Husky Tidak Mau Dibuang, Terus Mengejar Mobil SUV Tuannya yang Kabur

Netizen ketiga agak bijak: "Hati-hati, diusir saja kalau bisa."

Namun ada juga netizen yang menyarankan: "Kalau laba-laba dibunuh saja gak apa-apa. Terus dibuang."

Ada juga netizen yang mengingatkan: Jangan dibunuh, Nabi Muhammad juga sempat ditolong laba-laba saat berada dalam Gua Hira. Alihkan saja."

Baca Juga: Pemandangan Memilukan Induk Beruang yang Lapar Membawa Anaknya Meminta-minta Makanan ke Sopir Kendaraan

Sekarang Ella masih kebingungan bagaimana menyikapi laba-laba ukuran besar dengan bentuk aneh di pekarangan rumahnya.***

Editor: Parama Ghaly

Tags

Terkini

Terpopuler