Tim SAR Belum Temukan Nelayan yang Hilang di Perairan Balongan

- 28 Juli 2020, 15:54 WIB
TIM SAR kembali melanjutkan pencarian nelayan yang hilang di Perairan Balongan.*/HERI SUTARMA
TIM SAR kembali melanjutkan pencarian nelayan yang hilang di Perairan Balongan.*/HERI SUTARMA /

ZONA PRIANGAN – Petugas dari Satpolair Polres Indramayu, Ditpolairud Polda Jabar dan BPBD Kabupaten Indramayu yang tergabung tim SAR masih melakukan pencarian nelayan yang hilang, Selasa 28 Juli 2020.

Pencarian di hari kedua itu, dipimpin Kanit Gakkum Satpolair Polres Indramayu Aiptu Puji Mulyono mulai pukul 07.30 Wib.

Dalam pencarian, personel SAR dibagi menjadi tiga tim. Tim pertama berangkat dari Muara Karangsong menggunakan satu unit LCR.

Baca Juga: Ada yang Meninggal Terpapar Covid-19, Warga Sukahurip Sumedang Langsung Tutup Jalan

Tim kedua berangkat dari Pantai Balongan menggunakan satu unit LCR dan tim ketiga menyusuri sepanjang bibir pantai berjalan kaki mulai dari pantai Balongan sampai pantai Karangsong.

Dijelaskan oleh Suwiryo (35 Tahun) dan Karnoto (30 Tahun) yang pertama kali mengetahui nelayan hilang, pada hari Senin tanggal 27 Juli 2020 sekitar pukul 07.30 Wib seperti biasa melakukan aktivitas melaut.

Namun secara tidak sengaja menemukan satu unit perahu KM Mekar Jaya ukuran Gt.2 sedang terapung di tengah laut tanpa awak kapal, tepatnya di Perairan Balongan dekat lokasi Pancer Doyong sekitar 3 mil laut dari bibir pantai Balongan Indramayu.

Baca Juga: Novawan Aditya Ristara Lulusan Terbaik IPDN, Ini Daftar Lengkap 10 Besar Masing-masing Program

Mengetahui perahu KM Mekar Jaya ukuran Gt.2 sedang terapung di tengah laut tanpa awak kapal, kedua nelayan berusaha mencari awak kapal tersebut.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x