Microsoft Mengganti Font Default untuk Pertama Kalinya setelah 17 Tahun

5 Februari 2024, 13:15 WIB
Aptos kini menjadi font default Microsoft.* /Microsoft

ZONA PRIANGAN – Bila Anda menggunakan Microsoft Office, mungkin Anda telah lama melihat Calibri sebagai font default saat pertama membuka Word, Excel, atau Power Point.

Tetapi raksasa software ini membuat kegemparan minggu ini, setelah mengganti Calibri untuk pertama kalinya dalam 17 tahun, seperti dilansir laman DailyMail.

Font default terbaru adalah Aptos – dan perubahan ini tidak disadari oleh mayoritas penggunanya.

Baca Juga: Simak Skema Kredit Unit Toyota New Hilux Double Cabin 4x4 yang Dihadirkan Auto2000

Dari TikTok, salah seorang pengguna mengatakan: “Komputer kerja saya mengubah font default dari calibri menjadi apapun ini dan merasa seperti semacam lelucon.”

Untungnya, bila anda masih setia dengan Calibri ada cara mudah untuk mengubahnya kembali.

Bentuk font Calibri memiliki sudut-sudutnya membulat yang jelas terlihat pada ukuran lebih besar, dan menjadi font default Microsoft sejak 2007.

Baca Juga: Unit Hino Bus R280 ABS, Armada Terbaru yang Siap Melibas Jalur Sumatra sebagai Moda Transportasi Darat

Namun pada 2021, Microsot mengumumkan bahwa akan mengganti font tersebut.

“Calibri telah menjadi font default untuk seluruh produk Microsoft sejak 2007, ketika menggantikan Times New Roman pada Microsoft Office,” dikatakan pada suatu kesempatan.

“Ini telah melayani kita dengan baik, tetapi kami yakin saat ini harus berubah,” tambahnya.

Baca Juga: Menawarkan Kendaraan Berkelas dan Berkualitas, Astra Peugeot Juga Beri Pelayanan Loyalty untuk Konsumennya

Microsoft memilih Aptos tahun lalu, tetapi saat ini dimulai peluncuran perubahan untuk pengguna di seluruh dunia.

“Mirip dengan tipografi Swiss pertengahan abad ke-20, Aptos merupakan jenis sans serif,” Microsoft menjelaskan dalam sebuah postingan blog.

“Juga merujuk pada Grotesque atau Gothic, sans serif kerap memiliki bentuk huruf yang simpel dan mudah dibaca. Aptos, dibuat dengan bentuk geometri yang bervariasi, tebal, tegas, terarah dan dibatasi.”

Baca Juga: Terungkap Soal Adanya Aroma Perselingkuhan Saat Sidang Penembakan Siswa di Sekolah Michigan Berlanjut

Sementara font baru ini masih mirip dengan Calibri, banyak pengguna yang geram tidak menerima perubahan ini.

“Faktanya ini hanya sedikit berbeda apa yang membuat saya benar-benar gila,” komentar pengguna TikTok.

Yang lain menimpali: “Ini terjadi pada Outlook saya dan menyebabkan krisis identitas profesional.”

Baca Juga: Naikkan Level Gaya Barumu di Tahun 2024 dengan Rangkaian Merek dan Produk Eksklusif dari PT Piaggio Indonesia

Bila anda masih menyukai Calibri, ada cara yang mudah untuk mengembalikan font klasik tersebut.

Buka Microsoft Word, dan pergi ke menu Home, sebelum memilih Font Dialog Box Launcher.

Pilih Calibri, dan ukuran yang diinginkan.

Pilih 'Set As Default', dan akan muncul pilihan apakah untuk dokumen yang sedang aktif atau untuk semua dokumen. Setelah itu klik OK dua kali.***

Editor: Didih Hudaya ZP

Sumber: dailymail

Tags

Terkini

Terpopuler