Ditargetkan Selesai Akhir 2022, 43 Ribu Sites Milik IOH Terus Diintegrasikan Pascamerger

- 27 Oktober 2022, 07:55 WIB
Ditargetkan selesai akhir 2022, 43 ribu sites milik IOH terus diintegrasikan pascamerger.
Ditargetkan selesai akhir 2022, 43 ribu sites milik IOH terus diintegrasikan pascamerger. /IOH/

ZONA PRIANGAN – Setelah resmi beroperasi pascamerger pada 4 Januari 2022 lalu, lebih dari 43 ribu pemancar jaringan (sites) di seluruh Indonesia dengan teknologi Multi Operator Core Network (MOCN) terus diintegrasikan oleh Indosat Ooredoo Hutchison (IOH).

Pemancar jaringan itu ditargetkan sebagian besarnya akan selesai di akhir tahun 2022 dan hingga kini prosesnya sudah lebih dari 50% secara nasional.

Proses integrasi jaringan ini bertujuan untuk menghadirkan layanan telekomunikasi digital berkelas dunia dengan kecepatan dan jangkauan jaringan yang lebih baik bagi pelanggan.

Baca Juga: Elon Musk Masuk Kantor Twitter sambil Membawa Wastafel, Menyerukan Diakhirinya Gugatan oleh Twitter

SVP – Head of Region Central & West Java Indosat Ooredoo Hutchison, Swandi Tjia, mengatakan, pengalaman mengesankan ini dihadirkan di wilayah Jawa Barat yang saat ini sudah berhasil melakukan integrasi sebanyak lebih dari 1.600 sites dari total sekitar 4.300 sites atau sekitar 40%.

"Capaian tersebut terbagi ke dalam beberapa klaster yang sudah terintegrasi mencapai di atas 50% antara lain, Kota Bandung, Indramayu, Majalengka, Subang, Banjar, dan Tasikmalaya-2," ujarnya, belum lama ini.

Lebih lanjut Swandi mengatakan, menyusul di persentase kisaran 20%- 49% integrasi telah berhasil dirasakan di wilayah Cimahi, Sumedang, Cianjur Utara, Kuningan, Garut, serta Tasikmalaya-1.

Baca Juga: Seagate Dituduh Melanggar Aturan Ekspor AS karena Menjual Hard Drive kepada Huawei

"Dalam prosesnya, IOH menggunakan teknologi Multi Operator Core Network (MOCN) yang berbagi berbagi spektrum frekuensi," paparnya.

Halaman:

Editor: Yurri Erfansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x