Spesifikasi Samsung AC WindFree Ultra Hemat Listrik, Mampu Tangkap 90 Persen Debu Ultra Halus

- 20 Juli 2023, 22:55 WIB
Samsung AC WindFree Ultra ini hemat listrik hingga 73%, dan mampu tangkap 90% debu ultra halus.
Samsung AC WindFree Ultra ini hemat listrik hingga 73%, dan mampu tangkap 90% debu ultra halus. /

Baca Juga: Revolusi Media Sosial: Threads Melampaui ChatGPT dalam Rekor Pertumbuhan Pengguna!

Udara Sejuk Nyaman

Samsung AC WindFree Ultra akan menghadirkan kesejukan yang nyaman di ruangan melalui inovasi WindFree Cooling. Sistem kerja WindFree Cooling adalah menghembuskan udara dari 23.000 lubang mikro.

Tidak hanya mengeliminasi hembusan angin langsung, tapi inovasi ini juga membuat Samsung AC WindFree Ultra tidak berisik sehingga tidur Anda menjadi lebih berkualitas.

Samsung AC WindFree Ultra dilengkapi dengan solusi cerdas AI Auto Cooling. Fitur ini memungkinkan AC secara pintar menganalisis kondisi ruangan, suhu yang diinginkan oleh pengguna, serta kondisi cuaca di luar. Dengan informasi yang dikumpulkan, Samsung AC WindFree Ultra kemudian dapat mengatur mode pendinginan yang paling efektif untuk mencapai suhu yang diinginkan dengan efisiensi yang optimal.

Baca Juga: Berikut Kelebihan Samsung Top Load Washer, Mampu Tembus Serat Pakaian 40 Kali Lebih Cepat?

Teknologi AI Auto Cooling juga memastikan bahwa AC bekerja secara cerdas dan efisien, menciptakan lingkungan yang nyaman tanpa harus khawatir tentang suhu ruangan yang tidak sesuai atau pemborosan energi yang tidak perlu.

Aman di Kantong

Samsung AC WindFree Ultra menjamin tagihan listrik Anda tidak membengkak berkat teknologi Digital Inverter Boost. Daya minimum yang dibutuhkan hanya 180W saja dan Anda dapat menghemat listrik hingga 73%. dibanding menggunakan pendingin udara konvensional
AC hemat energi seperti Samsung AC WindFree Ultra ini dapat memainkan peran penting dalam memelihara lingkungan. Sambil tetap mendapatkan kesejukan yang diinginkan, Anda juga berperan mengurangi penggunaan energi secara signifikan.

Halaman:

Editor: Yurri Erfansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x