Realme 7 Pro Dirilis di India, Berikut Harga Resminya

- 15 September 2020, 10:00 WIB
Realme 7 Pro.*/GSMARENA
Realme 7 Pro.*/GSMARENA /
 
ZONA PRIANGAN - Kehadiran Realme 7 Pro sudah diumumkan pada awal bulan ini dan akan mulai masuk ke pasaran India melalui marketplace lokal yakni Flipkart dan Realme online store, demikian dilaporkan laman Zona Priangan yang dikutip dari GSMarena.
 
Spesifikasi dari Realme 7 Pro diantaranya didukung chipset Qualcomm Snapdragon 720G SoC dan akan menjalanakan OS mobile Android 10 dengan antarmuka Realme UI.
 
Displaynya sendiri didukung layar Super Amoled dengan diagonal layar 6.4-inci dan beresolusi FullHD, lalu disemati dengan fitur pembaca sidik jari yang terpasang di panel belakang berfungsi sebagai autentikasi biometrik, dan punch-hole yang terpasang di pojok kiri guna menempatkan kamera selfie beresolusi 32 megapiksel.
 
 
Sementara di panel belakangnya terdapat kamera utama beresolusi 64 megapiksel, yang digabungkan dengan kamera ulra-wide beresolusi 8 megapiksel, 2 megapiksel kamera makro dan 2 megapiksel unit sensor kedalaman.
 
Realme 7 Pro hadir dengan speaker stereo dan daya baterai berkapasitas 4.500mAh yang dapat diisi ulang hingga 65W.
 
Realme 7 juga dibeberkan selain Realme 7 yang diumumkan pada awal bulan ini, yang mulai dipasarkan di India pada akhir pekan lalu.
 
 
Realme berhasil menjual sebanyak Realme 7 varian warna vanilla sebanyak 180.000 unit dan dijadwalkan untuk penjualan gelombang keduanya pada 17 September.
 
Di bawah ini daftar harga Realme 7 Pro varian Mirror Silver dan Mirror Blue di pasar India.
 
-Realme 7 Pro varian 6GB/128GB seharga 19.999 rupee atau sekitar Rp. 4 juta.
 
-Realme 7 Pro varian 8GB/128GB seharga 21.999 rupee atau sekitar Rp. 4.4 juta.

Editor: Yudhi Prasetiyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x