Bukit Manyasal Berubah Jadi Bukit Senyum Lima Ribu, Simak Latar Belakang Uniknya

- 26 November 2020, 07:07 WIB
DARI puncak Bukit Manyasal, terlihat indahnya Teluk Jailolo dan Gunung Tugu Aer, Halmahera Barat Maluku Utara.*
DARI puncak Bukit Manyasal, terlihat indahnya Teluk Jailolo dan Gunung Tugu Aer, Halmahera Barat Maluku Utara.* /DOK. ANWAR EFFENDI/

Mereka yang berhasil mencapai bukit, ternyata mendapati pemandangan yang luar biasa indah kawasan hutan dan melihat pemandangan Teluak Jailolo serta Gunung Tugu Aer.

Dari sanalah meluncur kata-kata dari masyarakat yang mencapai puncak bukit, "Tidak menyesal (manyasal) bersusah-susah mencapai puncak bukit karena bisa menikmati pemandangan indah".

Baca Juga: Memelihara Kucing, Dimudahkan Rezeki dan Dapat Pengampunan Dosa dari Allah SWT

Karena sering diucapkan tidak manyasal-tidak manyasal, maka terkenalah bukit itu dengan sebutan Bukit Manyasal.

Namun, belakangan ada versi lain dari penamaan bukit itu dan cenderung lebih unik serta membuat penasaran.

Bukit tersebut kini dikenal sebagai Bukit Senyum Limba Ribu. Utamanya anak-anak muda di sana, sudah paham istilah tersebut.

Baca Juga: Gebetan Gemini Satu Frekuensi dengan Leo, Virgo Serasi dengan Taurus, Aries Cocok dengan Capricorn

Penamaan Bukit Senyum Lima Ribu, bermula makin banyaknya anak muda yang berkunjung ke puncak dengan menggunakan motor.

Di atas puncak mereka bisa beristirahat, dimana sudah tersedia gazebo untuk duduk-duduk dan lahan parkir.

Sarana yang ada di atas bukit itu dibangun oleh masyarakat setempat. Pengunjung yang datang di sana dipungut biaya Rp 5.000,00.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x