Pandemi Bukan Jadi Halangan Perusahaan untuk Berkreasi, Lewat IKF IX 2020 Bangkitkan Keterpurukan

- 8 Oktober 2020, 14:48 WIB
Pandemi bukan menjadi halangan perusahaan untuk berkreasi, lewat IKF IX 2020 bangkitkan keterpurukan.
Pandemi bukan menjadi halangan perusahaan untuk berkreasi, lewat IKF IX 2020 bangkitkan keterpurukan. /Dok. Indonesia Knowledge Forum

ZONA PRIANGAN - Meski berada di tengah tantangan dan suasana ketidakpastian seperti sekarang ini, ternyata masih ada perusahaan swasta yang terus berkreasi untuk memberikan solusi dan pelayanan terbaik kepada masyarakat Indonesia dan pelanggannya.

Semangat kreasi tersebut seperti diwujudkan dalam salah satu gelaran acara pesta akbar pengetahuan yang bertajuk Indonesia Knowledge Forum (IKF) IX 2020 dengan tema "Business Revano: Overcoming Uncertainty Through Knowledge".

Berbeda dengan forum sebelumnya, IKF IX 2020 diselenggarakan secara virtual, sesuai protokol kesehatan yang ada, mengingat adanya pandemi yang melanda sebagian besar negara di dunia, tak terkecuali Indonesia.

Baca Juga: Verifikasi Akun ShopeePay, Ada Fitur Tambahan dan Promo Lainnya

Kendati demikian, pihak penyelenggara berusaha secara optimal agar kualitas penyelenggaraan tetap menarik, memberikan manfaat, dan sensasi menghadiri forum intelektual secara virtual. 

Presiden Direktur BCA, Jahja Setiaatmadja mengatakan, dalam event tersebut para peserta dipandu cara menikmati IKF IX 2020 yang diselenggarakan secara virtual melalui ikf.co.id selama satu hari penuh pada Selasa 6 Oktober 2020 lalu.

"Diperhelatan ini menghadirkan berbagai  pembicara inspiratif dalam beberapa sesi seminar," katanya.

Baca Juga: Unjuk Rasa Menolak UU Cipta Kerja Juga Melanda Majalengka, Direspon dengan Aksi Simpatik Petugas

Tidak kalah menarik, lanjut Jahja, IKF IX 2020 juga tetap dilengkapi dengan virtual lounge untuk para komunitas yang ingin berdiskusi mengenai topik yang tersedia dan virtual expo (pameran virtual).

Halaman:

Editor: Yurri Erfansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x