Viral di Twitter, Surat Blunder dari Eiger Sentil Youtuber, Fiersa: Padahal Modalin Videonya Juga Enggak

- 29 Januari 2021, 17:28 WIB
Viral di Twitter, Surat Blunder dari Eiger Sentil Youtuber, Fiersa: Padahal Modalin Videonya Juga Enggak.
Viral di Twitter, Surat Blunder dari Eiger Sentil Youtuber, Fiersa: Padahal Modalin Videonya Juga Enggak. /Tangkapan Layar Twitter.com/@duniadian/

ZONA PRIANGAN - Nama Eiger tiba-tiba saja menjadi trending topic di Twitter pada Kamis, 28 Januari 2021. Hingga pukul 21.32 WIB sudah mencapai 18,4 ribu twit.

Penyebabnya adalah cuitan dari seorang vlogger/youtuber Dian Widiyanarko @duniadian yang menyampaikan unek-uneknya setelah mendapatkan surat keberatan dari produsen produk outdoor Eiger yakni PT. Eigerindo Multi Produk Industri.

Sementara suratnya sendiri bertanggal 23 Desember 2020, tapi baru dikirim ke email pada Kamis, 28 Januari 2021.

Baca Juga: 2.2 ShopeePay Cashback Festival Meriahkan Bulan Februari

"Halo @eigeradventure jujur kaget saya dapat surat begini dari Anda. Lebih kaget lagi baca poin keberatannya. Saya kan review produk gak endorse. Kalau Anda endorse atau ngiklan boleh lah komplen begitu. Lha ini beli, gak gratis, lalu review pake alat sendiri," tulis vlogger Dian Widiyanarko di cuitan akun Twitter pribadinya @duniadian, Kamis, 28 Januari 2021.

Cuitan dari Dian Widiyanarko ini mendapat komentar hingga 5,4 ribu, 26,9 ribu retweet dan 44,6 ribu 'like'.

"Ya maaf kalau gak sempurna karena saya youtuber kaki lima belum bintang lima yang alatnya cinematik. Malah seharusnya anda berterima kasih, dapat promosi gratis ke 37 ribu subscribers. Wong videonya tonenya positif Ini videonya: https://youtu.be/pypfhi-NqjI. Ini bad PR banget".

Baca Juga: PT Eigerindo MPI Pastikan Kesehatan Karyawan dengan Fasilitasi Swab Test Gratis

"FYI saya ini konsumen setia EIGER sejak lama. Tapi okelah kalau anda keberatan, saya terima keberatannya dan saya mohon maaf. Tapi permintaan untuk menghapus, sory gak bisa".

Halaman:

Editor: Yurri Erfansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x