Aglonema Big Apple Masih Jadi Incaran Kolektor, Harga Makin Terjangkau Rp150 Ribu

- 20 Juni 2021, 16:06 WIB
Tanaman hias aglonema big apple.*
Tanaman hias aglonema big apple.* /shopee.co.id/

ZONA PRIANGAN - Sempat melambung tinggi, kini harga aglonema big apple makin terjangkau.

Dulu aglonema big apple dipatok dengan harga di atas Rp1 juta. Sekarang di sejumlah toko online, pohon ini ditawarkan Rp150 ribu saja.

Walau harganya anjlok drastis, masih banyak kolektor tanaman hias yang mencari aglonema big apple.

Baca Juga: Beruntung Memiliki Aglonema Kochin Escada, Harga Masih Bertahan Rp16 Juta

Memang untuk ukuran bibit bisa didapat dengan harga Rp150 ribu, cuma yang punya kualitas bagus aglonema big apple masih bertahan di kisaran Rp500 ribu.

"Dulu saya beli masih mahal. Barangnya juga tidak banyak. Sekarang di pasaran sudah melimpah," tutur Ibu Tantri, istri seorang pengusaha.

Tapi Ibu Tantri mengaku tidak menyesal. Dia merasa puas mengoleksi aglonema big apple.

Baca Juga: Mirip Kulit Babi, Daun Philodendron Pig Skin Penuh Guratan Kasar, Harga Kisaran Rp5 Juta

Di rumahnya, kawasan Lembang Bandung, dia memiliki tiga pohon aglonema big apple.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x