Ilmuwan: Kekayaan Tidak secara Fundamental Diperlukan untuk Kepuasan Hidup

- 8 Februari 2024, 20:20 WIB
Uang tidak menjamin kebahagiaan hidup.*
Uang tidak menjamin kebahagiaan hidup.* /Geralt/Pixabay.com

Namun, di dalam studi terbaru ini, para peneliti memberikan tantangan apakah kecenderungan ini bersifat universal atau tidak.

Tim ini mensurvei 2.966 orang dari suku pribumi dan komunitas lokal di seluruh dunia mengenai pendapatan dan kepuasan hidup mereka.

Baca Juga: Pameran Otomotif GIICOMVEC 2024 Mengundang Lebih dari 10 ribu Trade Visitors

Hasilnya terungkap bahwa pada skala 0 hingga 10, skor kepuasan hidup rata-rata mereka adalah 6,8. Menurut para peneliti, penemuan ini membuktikan bahwa beberapa masyarakat bisa hidup sangat puas tanpa membutuhkan kekayaan materi yang melimpah.

Tetapi, tim ini masih belum yakin mengapa hal ini terjadi.

Mereka menekankan bahwa penelitian sebelumnya membuktikan bahwa keluarga dan dukungan sosial, spiritualitas, dan koneksi dengan alam merupakan faktor penting di mana kebahagian bermula.

Baca Juga: Pasangan Belgia yang Rela Berbagi Tempat Tinggal dengan Seekor Babi Hutan

“Tetapi mungkin saja bahwa faktor-faktor penting ini berbeda secara signifikan di antara masyarakat,” ujar Galbraith salah seorang peneliti seperti dilansir laman Daily Mail.

“Saya berharap, dengan mempelajari banyak mengenai apa yang membuat kepuasan hidup di berbagai komunitas, akan membantu banyak orang bisa hidup puas saat terjadi krisis.”***

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x