Kapal Induk China Gelar Latihan, Ingatkan Kapal Perang AS untuk Keluar dari Laut China Selatan

3 Mei 2021, 00:16 WIB
FOTO ilustrasi kapal induk.* /Deutsch /Pixabay

ZONA PRIANGAN - Ketegangan di Laut China Selatan kembali muncul, setelah Tentara Pembebasan Rakyat China menggelar latihan tahunan.

Pemerintah Beijing menyebut latihan dengan mengerahkan kelompok kapal induk Shandong di Laut China Selatan adalah sah.

Latihan di Laut China Selatan itu bagian dari menjaga kedaulatan nasional, kepentingan keamanan, dan pembangunan.

Baca Juga: Ini 5 Penjara yang Lebih Mengerikan dari Penjara Guantanamo, Nomor 4 Dibakar oleh Narapidana

Juru bicara Angkatan Laut China, Gao Xiucheng mengatakan, dunia luar mesti melihat secara objektif apa yang dilakukan China.

“Ke depan, TNI AL akan terus melakukan latihan serupa sesuai rencana,” kata Gao yang dikutip Aljazeera.

China sebelumnya mengkritik Amerika Serikat (AS) karena mengirim kapal Angkatan Laut ke daerah strategis.

Baca Juga: Ular Slippery Sangat Mematikan, Reptil Ini Pandai Menyamar dan Pengguna Facebook Tidak Bisa Menemukannya

Kementerian pertahanan China pekan lalu mendesak Amerika Serikat untuk menahan pasukan garis depannya di udara dan laut dekat China.

Pesawat pengintai dan kapal perang AS telah menjadi lebih aktif di sekitar China sejak Presiden Joe Biden menjabat.

Laut China Selatan sangat kontroversial karena tetangga China yang lebih kecil juga bersaing mengklaim salah satu jalur laut tersibuk di dunia itu.

Baca Juga: Zombie Ditemukan di Pedesaan Australia, Peneliti Lakukan Penyelidikan

China telah membangun beberapa pulau buatan manusia di perairan yang disengketakan, yang menurut AS sebagai langkah untuk memiliterisasi daerah tersebut.

China telah berulang kali mengeluh tentang kapal Angkatan Laut Amerika yang mendekati pulau-pulau yang didudukinya di Laut China Selatan.

Sementara Vietnam, Malaysia, Filipina, Brunei, dan Taiwan semuanya turut mengklaim wilayah yang disengketakan.

Baca Juga: Joe Biden Tercatat Sebagai Presiden Usia Tertua, Jose Mujica Merupakan Presiden Termiskin

Kelompok kapal induk AS telah berlayar di dekat pulau-pulau yang dikuasai China di perairan yang disengketakan beberapa kali tahun ini, menarik kecaman dari China.***

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Aljazeera

Tags

Terkini

Terpopuler