Pabrik Rahasia Milik Kementerian Pertahanan Rusia di Tver Meledak dan Terbakar, Korban Loncat dari Jendela

- 21 April 2022, 19:11 WIB
Gambar menunjukkan kebakaran di fasilitas Kementerian Pertahanan Rusia.*
Gambar menunjukkan kebakaran di fasilitas Kementerian Pertahanan Rusia.* /media sosial /east2west news

ZONA PRIANGAN - Pabrik penelitian pertahanan rahasia Rusia meledak dan terbakar. Satu orang tewas dan 30 lainnya luka-luka.

Api dengan cepat menghanguskan area pabrik rahasia di wilayah Tver itu. Beberapa ilmuwan yang bekerja di sana mengalami cedera.

Di antara mereka, banyak yang melompat dari jendela untuk menghindari amukan api. Tercatat empat ilmuwan militer nyaris terbakar.

Baca Juga: Misi 'Safari Ukraina 2.0' Membunuh Jenderal dan Komandan Rusia, Korban Terbaru Kolonel Ivan Grishin

Pabrik rahasia di Tver itu, selama ini dikenal menjalankan proyek pengembangan sistem ruang dan senjata baru.

Insiden kebakaran di Institut Penelitian Pusat Kedua Kementerian Pertahanan Federasi Rusia langsung memicu kehebohan.

Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan. Berkembang juga rumor adanya sabotase.

Baca Juga: Pemimpin Chechnya, Ramzan Kadyrov Mengejek Kekalahan Marinir Ukraina Setelah Makan Siang di Mariupol

Laporan awal mengatakan kebakaran dimulai di lantai dua institut penelitian rahasia itu.

Penyebabnya tidak jelas tetapi ada laporan tentang "asap hitam kebiruan yang beracun" dan foto-foto dramatis menunjukkan gumpalan asap hitam tebal membubung dari api.

Tidak jelas apakah ada pelepasan bahan kimia sebelum kebakaran atau sebagai akibat dari kobaran api.

Baca Juga: Pasukan Rusia Tidak Berani Menyerbu Pabrik Baja Azovstal, Putin: Cukup Blokir Sehingga Lalat Tidak Bisa Lewat

Api dengan cepat menyebar ke seluruh gedung karena lantai kayu, kata laporan yang dikutip Mirror.

Saksi mata melaporkan bahwa karena asap, orang-orang yang berada di dalam ruangan tidak bisa mengungsi dan harus melompat dari jendela.***

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Mirror


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah