Biden akan Melakukan Perjalanan Dinas ke Saudi Arabia dan Israel Terkait Solusi Mahalnya Harga Bensin di AS

- 14 Juni 2022, 09:00 WIB
Presiden AS Joe Biden mengacungkan jempol saat meninggalkan gereja di Wilmington, Delaware, AS 12 Juni 2022.
Presiden AS Joe Biden mengacungkan jempol saat meninggalkan gereja di Wilmington, Delaware, AS 12 Juni 2022. /REUTERS/Kevin Lamarque

ZONA PRIANGAN - Presiden AS Joe Biden akan melakukan perjalanan ke Saudi Arabia dan Israel pada bulan depan dan Gedung Putih berencana mengumumkan perjalanan itu pada minggu ini, demikian menurut salah seorang sumber pada Minggu, 12 Juni 2022.

Perjalanan Biden, yang diperkirakan akan berlangsung sekitar pertengahan Juli mendatang itu, akan melakukan beberapa agenda, salah satunya yakni melakukan pertemuan dengan Putra Mahkota Saudi Arabia Mohammed bin Salman, kata sumber itu.

Baca Juga: Pemerintah Jerman Menolak Mengkonfirmasi Rencana Scholz Mengunjungi Kyiv pada Hari Kamis

Seorang juru bicara Dewan Keamanan Nasional Amerika Serikat mengkonfirmasi soal rencana perjalanan Biden ke Israel dan Saudi Arabia.

"Kami tidak memiliki rincian soal perjalanan lebih lanjut untuk dikonfirmasi, tetapi kami akan mengumumkannya segera setelah kami melakukannya," kata juru bicara itu, dikutip ZonaPriangan.com dari Reuters.

Sementara pihak Gedung Putih mengatakan bahwa Biden merasa putra mahkota adalah "paria" atas perannya dalam pembunuhan lawan politiknya, jurnalis Washington Post Jamal Khashoggi, di Turki pada 2018 lalu.

Baca Juga: Artileri Rusia Hancurkan Jembatan ke Sievierodonetsk dalam Upaya Terakhir Merebut Kota Utama Ukraina

Pembunuhan Khashoggi di konsulat Saudi Arabia di Istanbul telah menodai citra putra mahkota sebagai seorang reformis. Sedangkan pemerintah Saudi Arabia sendiri telah membantah keterlibatannya.

Kunjungan itu akan ditujukan untuk memperkuat hubungan dengan Saudi Arabia pada saat Biden berusaha untuk menemukan cara guna menurunkan harga bensin di Amerika Serikat.***

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x